Bisnis.com, SOLO - Berikut link live streaming Indonesia Masters 2023 yang akan dihiasi dengan pertandingan 16 wakil Indonesia. Pertandingan Indonesia Masters 2023 akan dimulai pukul 10.30 WIB.
Hari kedua Indonesia Masters 2023 akan memainkan babak 32 besar di Istora Senayan, Jakarta, pada Rabu (25/1/2023).
Ada 16 wakil Indonesia yang akan berlaga pada hari ini, yakni dari nomor tunggal putra, tunggal putra, ganda putri, dan ganda campuran.
Di sektor tunggal putra, Indonesia punya lima pemain yakni Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Chico Aura Dwi Wardoyo, Shesar Hiren Rhustavito, dan Christian Adinata. Satu pemain lainnya yakni Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay gagal lolos kualifikasi.
Indonesia hanya mengirim dua pemain di nomor tunggal putri yakni Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani.
Sektor ganda putr Indonesia diperkuat oleh tiga wakil yakni Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari, dan Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose.
Baca Juga
Perwakilan terbanyak yang main pada hari ini adalah pada nomor ganda campuran. Total, Indonesia punya enam pemain di sektor ini.
Keenam pasangan tersebut adalah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela, dan Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata.
Pertandingan wakil Indonesia yang pertama pada hari ini akan digelar pada match ketiga.
Badminton lovers dapat menyaksikan seluruh pertandingan Indonesia Masters 2023 melalui siaran televisi di iNews TV dan MNC TV.
Selain melalui siaran televisi, Indonesia Masters 2023 juga bisa disaksikan melalui layanan live streaming.