Bisnis.com, JAKARTA - Fajar Alfian-Rian Ardianto lolos ke final Malaysia Open 2023 setelah mengalahkan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae di Axiata Arena, Sabtu (14/1/2023) malam di semifinal.
Jalannya set pertama, kedua pasangan ini saling jual beli smes-smes keras untuk mendapatkan poin. Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae unggul 11-10 atas Fajar/Rian.
Selepas interval, Fajar/Rian mencoba taktik berbeda dengan tidak terlalu banyak mengangkat bola namun lebih bermain drive.
Sempat tertinggal dua angka, 13-15, Fajar/Rian berbalik unggul 18-16 dengan pola permainan yang baru. Fajar-Rian akhirnya bisa merebut set pertama 21-18 setelah smes keras Fajar di depan net tidak bisa dikembalikan Kang.
Jalannya set kedua tidak ada perubahan dari game pertama. Fajar-Rian unggul 6-4, 8-6, dan 11-8 lewat serangan bertubi-tubi dan tetap menerapkan bola-bola datar agar permainan Kang/Seo tidak banyak berkembang.
Selepas interval, ganda Korsel mencoba bermain lebih agresif terutama Kang di sektor depan agar Seo bisa mendapat bola smes. Kang/Seo sempat mendekat 11-12.
Baca Juga
Namun Fajar/Rian kembali bangkit dan unggul 16-11 lewat smes keras, pertahanan apik, dan penempatan bola yang presisi.
Fajar-Rian akhirnya lolos ke final setelah mengalahkan Kang/Seo di game kedua dengan skor 21-17.
Di babak final, Fajar-Rian akan bertemu Liang Wei Keng/Wang Chang (China) yang mengalahkan Satwiksairaj Renkireddy/Chirag Shetty lewat pertarungan tiga game 21-16, 11-21, 21-15 di semifinal.
Sekadar informasi, Liang/Wang merupakan ganda yang mengandaskan langkah Kevin Sanjaya/Marcus Gideon di babak kedua.
Dejan Ferdinansyah-Gloria Emanuelle Widjaja gagal ke final setelah di partai empat besar ditekuk Zheng Siwei/Huang Ya Qiong.
Bermain di Axiata Arena, Sabtu (14/1/2023) di Axiata Arena, Dejan-Gloria harus mengakui ganda nomor satu dunia itu dengan skor 16-21 dan 18-21 dalam waktu 43 menit.
Zheng Siwei/Huang Ya Qiong akan bertemu ganda campuran Jepang Yuta Watanabe/Arisa Higashino yang melaju ke partai setelah mengalahkan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taeratanachai dengan skor 21-18 dan 21-15.
Sebelumnya ganda putri Apriyani Rahayu-Siti Fadia Ramadhanti Silva terpaksa harus mengubur mimpinya untuk mempertahankan gelar juara setelah kandas di fase empat besar.
Apriyani Rahayu-Siti Fadia Ramadhanti Silva kandas setelah mengundurkan diri melawan ganda putri nomor satu dunia, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan saat skor 9-21, 0-2.
Sekadar catatan, Apriyani/Fadia di pertemuan terakhir kalah dari ganda nomor satu dunia tersebut dengan skor 21-16 dan 21-16 di turnamen BWF World Tour Finals 2022.