Bisnis.com, JAKARTA – Ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, melenggang mulus ke babak kedua Indonesia Open 2022.
Ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti lolos ke babak 16 besar setelah mengalahkan wakil Skotlandia Adam Hall/Julie Machpherson pada babak pertama East Ventures Indonesia Open (EVIO) 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (15/6/2022).
Dalam pertandingan yang berlansgung selama 30 menit itu, Praveen/Melati menang dua gim langsung dengan skor 21-6 dan 21-18.
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti mengaku komunikasi jadi kunci kemenangan mereka untuk lolos ke babak 16 besar Indonesia Open 2022.
"Komunikasi kami di permainan ini yang cepat tanggap. Jadi kami bisa atasi berbagai tantangan. Segi komunikasi kami lebih baik, itu yang paling penting bagi kami. Kalau mental tidak ada masalah, hanya komunikasi," tutur Praveen.
Praveen melanjutkan, sejauh ini memang motivasi keduanya ingin membuktikan bahwa mereka masih bisa bersaing dengan yang lain.
Baca Juga
"Kami ingin membuktikan masih mampu di level sekarang," lanjutnya.
Tidak hanya itu Praveen mengatakan, saat ini permainan ganda campuran terus berkembang sehingga mereka harus selalu siap untuk menghadapinya.
"Kalau target pribadi kami hanya ingin memberikan penampilan yang terbaik, jadi hasil urusan nanti yang penting performa kami. Karena (sektor) campuran tidak ada yang tahu, Prancis kemarin bisa final (padahal tidak diunggulkan), siapa yang menduga kan,” kata Praveen.
Selain itu, Praveen juga turut mengomentari pendapat pelatih ganda campuran Nova Widianto yang mengatakan bahwa permainan ganda campuran sudah menyerupai ganda putra.
“Kalau dibilang hampir sama (permainan ganda campuran dan putra) pasti berbeda jauh dari kecepatan dan lainnya. lebih pola saja, kalau ganda putra kan main kecepatan dibandingkan perempuan. Jadi, kalau dibilang sama tidak sepertinya,” katanya.
Selanjutnya, Praveen/Melati akan melawan pemenang antara Choong Hon Jian/Peck Yen Wei (Malaysia) dan Chan Tang Jie/Valeree Siow (Malaysia) pada babak 16 besar Indonesia Open 2022.
"Kalau lawan berikutnya yang harus dipersiapin lagi karena udah ronde kedua adalah motivasinya harus lebih kuat. Kami sudah tau permainan lawan kami jadi harus lebih dipersiapkan," tutur Melati.