Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Indonesia Masters 2022: Febby/Ribka ke Perempat Final Usai Tumbangkan Melani/Nadia

Ganda putri Febby Valencia/Ribka Sugiarto memenangi duel sesama pemain Indonesia di babak 16 besar Indonesia Masters 2022.
Suasana Istora jelang Indonesia Masters 2022/Bisnis-Akbar Evandio
Suasana Istora jelang Indonesia Masters 2022/Bisnis-Akbar Evandio

Bisnis.com, JAKARTA - Ganda putri Febby Valencia/Ribka Sugiarto memenangi duel sesama pemain Indonesia di babak 16 besar Indonesia Masters 2022.

Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto berhasil memenangi duel saudara dengan Melani Mamahit/Tryola Nadia dengan dua gim langsung pada babak 16 Besar Daihatsu Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (9/6/2022).

Berdasarkan pantauan tim Bisnis di Istora, Febby/Ribka sudah mulai bermain menyerang sejak awal gim pertama. Hasilnya, mereka berhasil unggul 2-0 pada awal pertandingan.

Mendapat gertakan dari Febby/Ribka, Melani/Tryola berhasil mengimbangi permainan dari Febby/Ribka dan kejar-mengejar angka terjadi tak lama kemudian.

Akan tetapi, memasuki poin ketujuh Febby/Ribka langsung menunjukkan tajinya dengan memperjauh jarak poin dengan Melani/Tryola menjadi 12-6.

Setelah interval pertama gim pertama, Febby/Ribka makin menjadi dengan terus unggul jauh dari Melani/Tryola dengan keunggulan 16-10. Febby/Ribka dapat mengamankan gim pertama dengan kedudukan 21-10.

Lanjut pada gim kedua, keadaan masih sama di mana pasangan Febby/Ribka terus menggempur Melani/Tryola dan membuat poin mereka menjadi jauh.

Sempat mengejar di poin ketiga, Melani/Tryola harus puas dengan ketertinggalan mereka menjadi 6-11.

Memulai interval kedua di gim kedua, Febby/Ribka kembali menjauhkan jarak dengan Melani/Tryola menjadi 15-7. Dan sampai akhir gim kedua Febby/Ribka masih superior dengan menutup gim kedua dengan skor 21-12.

Dengan hasil ini, Febby/Ribka berhak maju ke babak perempat final Indonesia Masters 2022 dan sudah ditunggu pasangan Korea Selatan, Jeong Na-eun/Kim Hye-jeong.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lukman Nur Hakim
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler