Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Bulu Tangkis Denmark Terbuka 2018: Greysia/Apriyani Kalah, Gregoria Punya Peluang ke Final

Ganda putri terbaik Indonesoa Greysia Polii/Apriyani Rahayu terhenti di babak semifinal turnamen bulu tangkis Denmark Terbuka 2018 setelah kalah dari pasangan nomor satu dunia, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.
Stefanus Arief Setiaji
Stefanus Arief Setiaji - Bisnis.com 20 Oktober 2018  |  18:59 WIB
Bulu Tangkis Denmark Terbuka 2018: Greysia/Apriyani Kalah, Gregoria Punya Peluang ke Final
Greysia Polii-Apriani Rahayu - Badminton Indonesia
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Ganda putri terbaik Indonesoa Greysia Polii/Apriyani Rahayu terhenti di babak semifinal turnamen bulu tangkis Denmark Terbuka 2018 setelah kalah dari pasangan nomor satu dunia, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.

Greysia/Apriyani kalah dua set langsung dengan skor 21-13 dan 21-16 dalam waktu 57 menit. Kedua pasangan itu bermain dengan hati-hati dan pertandingan berlangsung alot. Sayangnya, beberapa kesalahan sendiri yang dibuat Greysia/Apriyani memberi keuntungan bagi ganda Jepang itu.

Kekalahan atas Fukushima/Hirota menjadi yang keempat beruntun dialami oleh ganda Indonesia itu. Total dari lima pertemuan sebelumnya, Greysia/Apriyani berhasil menang dua kali.

Akan tetapi, sepanjang tahun ini, Greysia/Apriyani belum bisa menang. Dari empat pertemuan terakhir, termasuk yang di semifinal ini, pasangan merah putih menyerah.

Indonesia masih memiliki harapan menempatkan satu wakil lagi di final melalui Gregoria Mariska Tunjung. Jorji, panggilan Gregoria Tunjung akan menghadapi pemain tunggal putri India, Saina Nehwal. 

Meski secara peringkat kalah dari Nehwal, Jorji punya peluang menembus partai final. Apalagi, keduanya baru bertemu di semifinal kali ini sepanjang karier bulu tangkis yang dijalani.

Adapun wakil Indonesia yang sudah memastikan ke final adalah ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak Video Pilihan di Bawah Ini :

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

bulutangkis denmark badminton bulu tangkis
Editor : Stefanus Arief Setiaji
Bagikan

Bergabung dan dapatkan analisis informasi ekonomi dan bisnis melalui email Anda.

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    Terpopuler

    back to top To top