Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal Indonesia Masters 2023, Waktunya Tunggal Putra dan Putri Unjuk Gigi

Berikut jadwal Indonesia Masters 2023 hari kedua yang akan memainkan pertandingan dari nomor tunggal putra dan putri, ganda campuran, dan ganda putri. 
Indonesia Masters 2023/Bisnis-Akbar
Indonesia Masters 2023/Bisnis-Akbar

Bisnis.com, JAKARTA - Berikut jadwal Indonesia Masters 2023 hari kedua yang akan memainkan pertandingan dari nomor tunggal putra dan putri, ganda campuran, dan ganda putri. 

Daihatsu Indonesia Masters 2023 telah memasuki hari kedua atau babak 32 besar di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/1/2022).

Tercatat, saat ini tersisa 22 wakil Indonesia akan berjuang untuk meraih gelar juara di hadapan publik sendiri dan meraih hasil lebih baik dari dua turnamen sebelumnya yaitu Malaysia Open dan India Open.

Pada babak 32 besar Daihatsu Indonesia Masters 2023, 16 wakil akan bertanding dan unjuk gigi dengan penampilan terbaik untuk pecinta bulu tangkis Tanah Air.

Dimulai dari sektor ganda campuran dengan comeback Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti setelah Jordan sembuh dari cedera pinggang.

Praveen/Melati akan berhadapan dengan Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping yang merupakan pasangan asal China.

Kemudian, dari sektor ganda putri Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari akan menjamu perwakilan dari Amerika Serikat (AS) Annie Xu/Kerry Xu.

Kemudian, laga menarik lainnya akan dihadirkan dari sektor ganda putra yaitu Shesar Hiren Rhustavito melawan Kidambi Srikanth yang berasal dari India.

Tunggal putra unggulan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie diprediksi bisa meraih kemenangan pada babak 32 besar ini.

Daihatsu Indonesia Masters dilaksanakan pada 24-29 Januari 2023 di Istora Senayan, Jakarta. Dalam pergelaran BWF Super 500 ini, Indonesia akan menurunkan atlet bulu tangkis dari semua sektor.

jadwal atlet bulu tangkis Indonesia yang bermain pada hari kedua atau babak 32 besar Daihatsu Indonesia Masters 2023 akan dimulai pukul 08.00 WIB:

Jadwal Indonesia Masters 2023, Waktunya Tunggal Putra dan Putri Unjuk Gigi

Untuk jadwal, turnamen berhadiah US$420.000 ini akan dibagi ke dalam 6 hari di mana masing-masing terdapat beberapa pertandingan.

Jadwal Turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2023

  • Selasa (24/1/2023): Babak 32 besar dan kualifikasi
  • Rabu (25/1/2023): Babak 32 besar
  • Kamis (26/1/2023): Babak 16 besar
  • Jumat (27/1/2023): Babak perempat final
  • Sabtu (28/1/2023): Babak semifinal
  • Minggu (29/1/2023): Babak final

Jadwal Atlet Indonesia di Daihatsu Indonesia Masters 2023

Court 1

  • Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose vs Francesca Corbett/Allison Lee (match keempat)
  • Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (match kelima)
  • Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Chang Ching Hui/Yang Ching Tun (match keenam)
  • Putri Kusuma Wardani vs Aya Ohori (match kedelapan)
  • Anthony Sinisuka Ginting vs Lee Cheuk Yiu (match kesembilan)
  • Christian Adinata vs Kenta Nishimoto (match kesebelas)
  • Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari vs Annie Xu/Kerry Xu (match keduabelas)
  • Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Gregory Mairs/Jenny Moore (match keempatbelas)
  • Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (match kelimabelas)
  • Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata vs Rohan Kapoor/Reddy Sikki (match keenambelas)

Court 2

  • Shesar Hiren Rhustavito vs Kidambi Srikanth (match kelima)
  • Jonatan Christie vs Nhat Nguyen (match ketujuh)
  • Gregoria Mariska Tunjung vs Sung Shuo Yun (match kesembilan)
  • Chico Aura Dwi Wardoyo vs Priyanshu Rajawat (match kesepuluh)
  • Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Hiroki Midorikawa/Natsu Saito (match keduabelas)
  • Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (match kelimabelas).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Halaman
  1. 1
  2. 2
Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler