Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Malaysia Open 2023, Ana/Tiwi Akui Kalah Kelas

Ganda putri Indonesia Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi mengakui keunggulan lawan dan gagal melaju ke babak 8 besar Malaysia Open 2023.
Ganda putri Indonesia, Febriana Kusuma/Amalia Pratiwi, di Piala Uber 2022 / PBSI
Ganda putri Indonesia, Febriana Kusuma/Amalia Pratiwi, di Piala Uber 2022 / PBSI

Bisnis.com, JAKARTA – Ganda putri Indonesia Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi harus mengakui keunggulan lawan dan menghentikan langkahnya untuk melaju ke babak 8 besar Malaysia Open 2023.

Dalam laga babak kedua ajang BWF World Tour Super 1000 di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Kamis (12/1/2023), Febriana/Amalia gagal mengatasi perlawanan wakil China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Wakil Indonesia ini pun takluk dari peraih perak Olimpiade Tokyo 2020 itu lewat straight game dengan skor 7-21 dan 9-21 dalam waktu pertandingan 31 menit.

Ana maupun Tiwi, panggilan mereka, terus terang mengakui keunggulan permainan lawan.

"Lawan memang lebih bagus. Kualitasnya di atas kami," kata Tiwi.

"Untuk bisa mengimbangi mereka, kami harus meningkatkan performa lagi. Kami harus berlatih lebih keras lagi," Ana menimpali.

Senada, menurut pelatih ganda putri Eng Hian, anak didiknya memang masih di bawah kemampuan lawan. Sehingga dia pun tak heran hasil pertandingan menunjukkan level permainan yang berbeda.

"Harus diakui, Ana/Tiwi masih kalah kelas lawan Chen/Jia. Ini menjadi pekerjaan rumah buat saya untuk meningkatkan performa mereka," sebut Didi, sapaan karib Eng Hian.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler