Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Indonesia Masters 2022: Kalahkan Wakil Hong Kong, Axelsen Tantang Ginting di Semifinal

Tunggal putra asal Denmark, Viktor Axelsen, melangkah ke semifinal Indonesia Masters 2022 untuk melawan Anthony Sinisuka Ginting.
Anthony Ginting dan Viktor Axelsen/Badminton Indonesia
Anthony Ginting dan Viktor Axelsen/Badminton Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA - Tunggal putra asal Denmark, Viktor Axelsen, melangkah ke semifinal Indonesia Masters 2022 untuk melawan Anthony Sinisuka Ginting.

Viktor Axelsen berhasil menang atas tunggal putra asal Hong kong Ng Ka Long Angus dalam dua gim langsung, 21-13 dan 21-9, di babak perempat final Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (10/6/2022).

Berdasarkan pantauan tim Bisnis di Istora, Axelsen memulai gim pertama dengan sangat percaya diri dan langsung unggul 3-0 atas Long. Meksipun begitu, Long masih sempat memangkas ketertinggalan dari Axelsen.

Sayangnya, Axelsen terlalu tangguh untuk Long dan berhasil menutup interval pertama di gim pertama dengan keunggulan 11-7.

Memasuki interval kedua, Axelsen masih superior atas Long, meskipun Long sempat memangkas jarak menjadi 12-1. Setelah poin ke-12 Long, Axelsen terus mengambil poin-poin dari Long dan memperlebar jarak menjadi 17-12.

Akhirnya, Axelsen berhasil mengamankan gim pertama dengan keunggulan 21-13 dari Ng Ka Long Angus.

Lanjut pada gim kedua, Axelsen makin menjadi-jadi dan langsung unggul 5-0 atas Long.

Bukannya mengejar, Long malah makin tertinggal dari Axelsen di gim kedua ini, sampai akhirnya Axelsen berhasil menutup interval pertama di gim kedua dengan keunggulan 11-4 atas Long.

Pada interval kedua, Axelsen terus saja menambah poin dari Long dan terus memperlebar jarak dari Long hingga berselisih 10 angka dengan skor 15-5. Axelsen benar-benar superior dengan menutup gim kedua dengan keunggulan 21-9 atas Ng Ka Long Angus.

Dengan hasil ini, Axelsen akan melaju ke babak semifinal Indonesia Masters 2022 dan akan melawan wakil Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, di babak tersebut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lukman Nur Hakim
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler