Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Klasemen MotoGP 2022: Blunder Aleix Espargaro Buat Fabio Quartararo Menjauh

Berikut klasemen terbaru MotoGP 2022 usai balapan di Sirkuit Catalunya malam ini yang dimenangi Fabio Quartararo.
Aleix Espargaro, pembalap Aprilia Racing, menjadi pole position MotoGP Argentina 2022 / Antara-Reuters
Aleix Espargaro, pembalap Aprilia Racing, menjadi pole position MotoGP Argentina 2022 / Antara-Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Berikut klasemen terbaru MotoGP 2022 usai balapan di Sirkuit Catalunya malam ini yang dimenangi Fabio Quartararo.

Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, memenangi balapan MotoGP Catalunya 2022 pada Minggu (5/6/2022) malam WIB.

Fabio Quartararo bahkan menang "mudah" atas dua pesaing terdekatnya, Jorge Martin dan Johann Zarco, yang finis di posisi kedua dan ketiga MotoGP Catalunya 2022.

Pasalnya, pembalap beralias El Diablo itu unggul gap hingga enam detik di depan Jorge Martin.

Kemenangan itu mengukuhkan posisi Quartararo di puncak klasemen sementara MotoGP 2022. Quartararo mengoleksi 147 poin dari sembilan seri balapan yang telah dilakoni.

Blunder memalukan yang dilakukan pembalap Aprilia, Aleix Espargaro, membuatnya finis di posisi kelima.

Espargaro salah menghitung jumlah lap sehingga sudah berselebrasi saat memasuki putaran terakhir.

Pembalap asal Spanyol yang tadinya menempati posisi ketiga itu harus kehilangan podium dan finis di posisi kelima.

Hasil buruk Espargaro itu membuat jarak poin antara dirinya dengan Quartararo menjadi 22 poin dari yang sebelumnya 14.

Pesaing lain Quartararo, Francesco Bagnaia dari tim Ducati Lenovo, tak bisa menyelesaikan balapan MotoGP Catalunya 2022.

Bagnaia terlibat insiden dengan Takaaki Nakagami dan Alex Rins pada tikungan pertama di lap pertama.

Pada seri berikutnya alias seri ke-10, MotoGP Jerman akan dimainkan pada 17-19 Juni di Sirkuit Sachsenring, Jerman.

Berikut klasemen MotoGP 2022 usai seri Catalunya

1. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) 147 poin
2. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) 125
3. Enea Bastianini (Gresini Racing) 94
4. Johann Zarco (Pramac Racing) 91
5. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) 81
6. Brad Binder (Red Bull KTM) 73
7. Alex Rins (Suzuki Ecstar) 69
8. Joan Mir (Suzuki Ecstar) 69
9. Jack Miller (Ducati Lenovo) 65
10. Marc Marquez (Repsol Honda) 60
11. Miguel Oliveira (Red Bull KTM) 57
12. Jorge Martin (Pramac Racing) 51
13. Maverick Vinales (Aprilia Racing) 46
14. Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team) 41
15. Pol Espargaro (Repsol Honda) 40
16. Takaaki Nakagami (LCR Honda) 38
17. Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) 30
18. Alex Marquez (LCR Honda) 26
19. Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha) 22
20. Darryn Binder (Yamaha RNF) 10
21. Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing) 8
22. Andrea Dovizioso (Yamaha RNF) 8
23. Remy Gardner (KTM Tech3) 8
24. Raul Fernandez (KTM Tech3) 1
25. Michele Pirro (Ducati) 0
26. Stefan Bradl (Honda) 0
27. Lorenzo Savadori (Aprilia) 0


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler