Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MotoGP Portugal 2022: Punya Motor Bagus, Marquez Bakal Tampil Seperti di Austin

Pebalap Repsol Honda Marc Marquez menyatakan siap tampil agresif untuk merebut kemenangan pada seri balap MotoGP Portugal 2022.
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez/Autosport
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez/Autosport

Bisnis.com, JAKARTA - Pebalap Repsol Honda Marc Marquez menyatakan siap tampil agresif untuk merebut kemenangan pada seri balap MotoGP Portugal 2022 akhir pekan ini.

Hasil balapan di Austin, GP Amerika Serikat, memberinya kepercayaan diri untuk berada di kelompok pembalap terdepan.

“Austin adalah akhir pekan yang baik. Targetnya adalah membangun kembali kepercayaan diri dan kami melakukannya. Kami melakukan akhir pekan yang solid jadi ini yang paling penting," kata Marquez dikutip dari Crash pada Jumat, 22 April 2022.

Di Circuit of the America, pembalap asal Spanyol itu mengalami masalah yang membuatnya sempat tercecer paling belakang pada awal balapan. Namun, ia mampu menemukan bentuk terbaiknya dan merangkak untuk mengakhiri balapan di urutan keenam, atau berselisih 6,6 detik dari pemenang Enea Bastianini.

“Memang benar bahwa saya selalu menginginkan hasil lebih bak dan finis keenam itu bagus. Itu comeback yang sangat bagus, tetapi kami mencari sesuatu yang lebih. Bagaimanapun, kami memiliki masalah teknis di awal," ujar pembalap berusia 29 tahun tersebut.

Di Portugal, Marquez berencana untuk melakukan pendekatan yang sama dengan COTA. Ia ingin tampil dengan gaya balapan yang agresif. “Saya akan memiliki pendekatan yang sama di Portimao. DNA saya adalah terus mendorong dan menyerang. Inilah yang saya lakukan di Austin. Jika merasa itu baik, saya akan lakukan di sini."

“Saya merasa siap. Memang benar bahwa musim ini posisi terbaik saya adalah lima besar, tetapi itu tidak cukup. Sekarang saya perlu melakukan langkah berikutnya, untuk finis di podium, mungkin, atau lima besar lainnya. Aku tidak tahu," kata juara dunia delapan kali tersebut.

“Namun, dengan MotoGP yang tidak dapat diprediksi seperti ini, Anda tidak dapat mendekati akhir pekan dengan target yang jelas. Anda perlu memahami posisi Anda selama akhir pekan,” kata Marquez.

Dalam hal kondisi fisiknya setelah menjalani pemulihan cedera mata, Marquez merasa tidak harus menahan diri. “Di Austin saya banyak mengendalikan diri untuk bertahan. Di sini, saya dalam kondisi yang lebih baik dan cuaca juga akan sedikit membantu."

"Hal terbaik adalah mendekati balapan akhir pekan tanpa ekspektasi. Cobalah untuk mengerti, rasakan motornya dan setelah pemanasan kami akan mengerti di mana posisi kami berada,” ujar Marc Marquez.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler