Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Klasemen MotoGP 2022: Juara GP Argentina, Aleix Espargaro Melejit

Berikut klasemen sementara MotoGP 2022 usai GP Argentina pada Senin (4/4/2022) dini hari WIB.
Aleix Espargaro, pembalap Aprilia Racing, menjadi pole position MotoGP Argentina 2022 / Antara-Reuters
Aleix Espargaro, pembalap Aprilia Racing, menjadi pole position MotoGP Argentina 2022 / Antara-Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Berikut klasemen MotoGP 2022 usai GP Argentina pada Senin (4/4/2022) dini hari WIB.

Klasemen MotoGP 2022 sementara ini menjadi milik pembalap Tim Aprilia Racing, Aleix Espargaro.

Aleix Espargaro memimpin perebutan gelar juara dunia MotoGP 2022 dengan koleksi 45 poin usai memenangi balapan di GP Argentina.

Kemenangan Aleix Espargaro menjadi podium pertamanya di kelas MotoGP. Bahkan, ini juga kemenangan perdana Aprilia sebagai pabrikan motor.

Di posisi kedua klasemen MotoGP 2022 ditempati oleh pembalap KTM Red Bull, Brad Binder.

Pada seri Argentina, Binder tak bisa mencapai podium dan harus puas berada di urutan keenam.

Kendati demikian, tambahan 10 poin dari seri Argentina membuat Binder masih bertahan di peringkat kedua dengan koleksi 38 poin atau beda tujuh angka dari Espargaro.

Lalu di peringkat ketiga ada Enea Bastianini yang turun dua posisi dari puncak klasemen.

Pembalap Tim Gresini Racing itu tampil kurang menggigit di dua balapan terakhir usai memenangi seri Qatar.

Adapun juara bertahan Fabio Quartararo ada di posisi keempat. Pembalap Tim Monster Energy Yamaha itu juga ikut turun dua peringkat usai finis di posisi kedelapan pada MotoGP Argentina 2022.

Yang menarik, Jorge Martin (Pramac Ducati) yang selalu gagal finis dalam dua seri awal MotoGP 2022 kini merangsek ke peringkat kesembilan usai menjadi runner-up di GP Argentina.

Berkat membawa pulang 20 poin dari Sirkuit Termas de Rio Hondo, Martin masih bisa bersaing memperebutkan gelar juara dunia.

Marc Marquez yang tak mengikuti balapan di GP Argentina dan Mandalika pun kini berada di urutan ke-15.

Berikut klasemen MotoGP 2022

No Nama Poin
1 Aleix Espargaro 45
2 Brad Binder 38
3 Alex Rins 36
4 Enea Bastianini 36
5 Fabio Quartararo 35
6 Joan Mir 33
7 Miguel Oliveira 28
8 Johann Zarco 24
9 Pol Espargaro 20
10 Jorge Martin 20
11 Jack Miller 15
12 Franco Morbidelli 14
13 Maverick Vinales 13
14 Francesco Bagnaia 12
15 Marc Marquez 11
16 Takaaki Nakagami 10
17 Luca Marini 10
18 Marco Bezzecchi 7
19 Darryn Binder 6
20 Alex Marquez 4
21 Andrea Dovizioso 2
22 Remy Gardner 1
23 Raul Fernandez 0
24 Fabio Di Giannantonio 0
25 Pirro 0

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler