Bisnis.com, JAKARTA - Hasil BCA Indonesia Open 2017 banyak menghasilkan kejutan. Setelah Praveen Jordan/Debby Susanto dan Carolina Marin yang tumbang di 32 besar, ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi Gideon juga tumbang.
Pasangan nomor satu dunia itu secara mengejutkan dikalahkan ganda non unggulan asal Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dengan dua set langsung 16-21, 16-21 dalam tempo 34 menit.
Dalam pertandingan yang digelar di Plenary Hall Jakarta Convention Center, Rabu (14/6/2017), Kevin/Marcus yang diunggulkan di tempat pertama selalu tertinggal dalam perolehan poin.
Baca Juga
Astrup/Rasmussen yang kini berada di peringkat 12 sejak awal laga mampu meredam permainan cepat ala Kevin/Marcus yang memang menjadi andalan untuk mendulang poin.
Masuk di set kedua, Kevin/Marcus belum juga bisa keluar dari tekanan, bahkan peraih gelar All England 2017 itu tidak pernah melampaui angka pasangan Denmark. Astrup/Rasmussen akhirnya memupus asa Kevin/Marcus untuk menjuarai menjuarai BCA Indonesia Open dengan skor 21-16 di set kedua.
Kevin/Marcus sendiri di tahun ini sudah menjuarai tiga gelar level Super Series seperti All England, India Open dan Malaysia Open.