Bisnis.com, JAKARTA -- Rider Ducati Andrea Iannone menargetkan dapat memangkas poin dengan para pesaingnya. Hingga jedah paruh musim pertama tahun ini, Pembalap asal Italia itu bercokol di posisi ketiga klasemen sementara MotoGP atau hanya kalah dari Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.
Ducati diketahui telah melakukan uji coba di Misano untuk meningkatkan kecepatan GP15, motor andalan Ducati. Pabrikan Italia itu ingin agar lebih kompetitif. Iannone menjadi salah satu pembalap Ducati yang berhasil menyodok ke posisi tiga besar dengan 118 poin dari sembilan balapan yang telah digelar.
"Lintasan Indianapolis merupakan salah satu lintasan yang menarik. Tahun lalu kami tidak beruntung, kami mengalami banyak masalah. Tahun ini saya berpikir dapat melakukan lebih baik dengan GP15," ujarnya seperti dilansir dari situs resmi MotoGP, Kamis (6/8/2015).
Iannone melanjutkan dengan berada pada posisi ketiga klasemen, sangat penting untuk terus meraih poin guna memangkas jarak dengan Lorenzo yang berada pada posisi kedua sekaligus menjaga jarak dengan Marc Marquez yang berada pada posisi keempat.
"Saya berharap bisa lebih cepat pada jalur yang benar dan untuk lebih dekat kepada para pesaing," tambahnya.
Adapun, Iannone tertinggal 48 poin dari Lorenzo yang berada pada posisi kedua. Posisi Iannone belum aman karena Marquez yang berada pada posisi keempat hanya tertinggal 4 poin. Rider Spanyol itu menjadi ancaman serius bagi pembalap lainnya berkat kembali membaiknya kinerja motor Honda.