Bisnis.com, JAKARTA – Tua-tua keladi, makin tua makin menjadi. Itulah cetusan implist Valentino Rossi (Movistar Yamaha) mengomentari hasil yang dia raih di sesi kualifikasi di MotoGP seri ke-5 di Le Mans Prancis hari ini, Sabtu (17/5/2014).
Dalam sesi Kualifikasi 2 yang digelar pukul 14:35—14:50 waktu setempat atau pukul 19:35—19:50 WIB itu, Rossi membukukan waktu tercepat 1:32,873 yang dia raih pada lap 8 dari total 9 lap dan berhak menempati posisi start 5.
Melalui akun twitternya @vale46vale, Rossi merasa puas dengan capaian itu jika dibandingkan dengan capaian musim balap tahun lalu di tempat yang sama dengan catatan waktu 1:34,009 dan menempati posisi start 8.
Catatan waktu Rossi hari ini lebih cepat 1,2 detik dibandingkan tahun lalu.
"Meningkat 1,2 detik adalah 'normal' untuk pebalap di usia 35 tahun seperti saya. Itu sama seperti yang diraih Marc Marquez," canda Rossi melalui akun twitternya tersebut.
Marc Marquez (Repsol Honda) tampil sebagai pebalap tercepat di sesi Kualifikasi 2 dan berhak meraih pole position (start terdepan) dengan catatan waktu 1:32,042. Catatan waktu Juara MotoGP 2013 itu meningkat 1,145 detik dibandingkan raihan Marquez setahun yang lalu.
Apakah pernyataan Rossi itu mengindikasikan bahwa The Doctor merasa masih kompetitif di hadapan para pebalap muda?
Kita tunggu saja performa Rossi di balapan MotoGP seri ke-5 Le Mans yang akan digelar Minggu (18/5/2014) pukul 14:00 waktu setempat atau 19:00 WIB ketika menuntaskan 28 lap di lintasan sepanjang 4,185 kilometer tersebut.
Rivalitas Repsol Honda & Movistar Yamaha di Le Mans 2014
Pebalap | Posisi & waktu tercepat 1 lap | ||||
Start | Latihan 4 | Latihan 3 | Latihan 2 | Latihan 1 | |
Marc MARQUEZ | 1 (1:32,042) | 1 (1:33,367) | 2 (1:33,045) | 1 (1:33,452) | 1 (1:34,328) |
5 (1:32,873) | 6 (1:33,799) | 5 (1:33,331) | 10 (1:34,498) | 3 (1:34,581) | |
Jorge LORENZO | 6 (1:32,889) | 5 (1:33,658) | 1 (1:33,021) | 7 (1:34,054) | 4 (1:34,598) |
Dani PEDROSA | 9 (1:33,015) | 4 (1:33,629) | 7 (1:33,449) | 5 (1:33,942) | 2 (1:34,517) |
Sumber: motogp.com, diolah