Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indonesia Masters 2023, Pebulu Tangkis Dunia Akui Atmosfer Istora Bakar Semangat

Sejumlah pebulu tangkis terbaik dunia menyatakan kesiapan untuk bersaing memperebutkan gelar juara pada turnamen bulu tangkis Daihatsu Indonesia Masters 2023.
Ganda campuran Prancis Thom Gicquel/Delphine Delrue siap tampil di Indonesia Masters 2023/Instagram @Thomgicquel.
Ganda campuran Prancis Thom Gicquel/Delphine Delrue siap tampil di Indonesia Masters 2023/Instagram @Thomgicquel.

Bisnis.com, JAKARTA – Sejumlah pebulu tangkis terbaik dunia menyatakan kesiapannya untuk meramaikan persaingan dalam merebut supremasi tertinggi pada turnamen bulu tangkis Daihatsu Indonesia Masters 2023.

Pemain-pemain seperti Rawinda Prajongjai (Thailand), Thom Gicquel, dan Toma Junior Popov (Prancis) siap tampil pada turnamen BWF World Tour Super 500, Indonesia Masters 2023.

Ganda putri Negeri Gajah Putih, Rawinda Prajongjai, mengaku punya target khusus di turnamen berhadiah total US$420 ribu itu.

Pasangan ranking tujuh dunia itu bertekad fokus dari satu pertandingan ke pertandingan berikutnya untuk mewujudkan targetnya di Indonesia Masters 2023.

Pada babak 32 besar Daihatsu Indonesia Masters 2023, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai akan berhadapan dengan wakil India, Ashwini Bhat K/Shikha Gautam.

"Melihat persaingan di sini saya rasa sangat kompetitif mengingat para pemain bersiap menampilkan permainan terbaik. Semua orang punya target tinggi, tapi kami mencoba step by step menuju target tersebut," tutur Rawinda Prajongjai, Senin (23/1/2023).

Sementara itu, runner up Daihatsu Indonesia Masters 2022 Thom Gicquel juga mengaku memiliki target pribadi.

Randa campuran ranking lima dunia itu bertekad tampil lebih baik ketimbang edisi sebelumnya. Artinya, Thom mengincar gelar juara pada turnamen tahun ini.

Thom Gicquel/Delphine Delrue akan memulai kiprahnya di Daihatsu Indonesia Masters 2023 dengan berhadapan dengan Ishaan Bhatnagar/Tanisja Crasto (India).

"Saya juga punya target besar di sini dan sama-sama lihat nantinya perjuangan kami di sini," ujar Thom Gicquel.

Setali tiga uang dengan Thom, pebulu tangkis asal Prancis lainnya yakni Toma Junior Popov merasa sangat senang bertanding di Istora Senayan.

Apalagi, saudara kandung dari Christo Popov mengaku antusias dengan atmosfer Istora yang dikenal sebagai rumah pecinta bulu tangkis.

Popov akan memulai turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2023 di sektor tunggal putra dengan berhadapan dengan wakil Chinese Taipei, Wang Tzu Wei. Adapun untuk sektor ganda putra, Popov bersaudara akan meladeni pemenang dari babak kualifikasi.

"Indonesia punya fans yang besar terhadap bulu tangkis. Rasanya sangat spesial ke sini dan saya disambut dengan hangat di sini. Saya sangat enjoy berada di sini," kata Popov.

Menghadapi Indonesia Masters 2023, pemain kelahiran 29 September 1998 itu sudah mempersiapkan diri dengan baik mengingat jadwal yang padat dalam tiga pekan terakhir.

Setelah tampil di Malaysia Open, tercatat para pebulu tangkis tampil terlebih dahulu di India Open sebelum tampil di Daihatsu Indonesia Masters 2023.

"Saya pikir lelah bermain di tiga turnamen dalam tiga pekan. Saya punya pemikiran baru di setiap turnamennya dan saya sangat senang untuk menghadapi rangkaian turnamen di Asia ini," ucap Popov.

Turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2023 rencananya akan digelar pada 24–29 Januari 2023 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Bagi badminton lovers yang tidak bisa menonton langsung di Istora Senayan, bisa menyaksikan turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2023 yang akan disiarkan secara langsung di INews TV dan MNC TV.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler