Bisnis.com, JAKARTA - Berikut hasil Kualifikasi MotoGP Jepang 2022, Marc Marquez menandai comeback dengan merebut pole position.
Sesi Kualifikasi MotoGP Jepang 2022 telah rampung digelar di Sirkuit Motegi, pada Sabtu (24/9/2022) sore WIB.
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, tampil gemilang dengan menyabet pole position pada MotoGP Jepang 2022.
Marquez yang comeback pasa cedera di MotoGP Aragon pekan lalu, menunjukkan kualitasnya dengan menjadi yang tercepat di Sirkuit Motegi.
Cuaca buruk mewarnai agenda MotoGP Jepang pada hari ini. Akibatnya, sesi Free Practice 3 harus dibatalkan.
Pada kualifikasi pertama, jawara MotoGP Aragon, Enea Bastianini, mengalami insiden crash sehingga gagal lolos ke kualifikasi kedua.
Baca Juga
Johann Zarco dan Jorge Martin menjadi dua pembalap yang lolos ke kualifikasi kedua dari sesi pertama itu.
Di tengah lintasan yang makin basah, kualifikasi kedua berjalan cukup sengit. Saat waktu tersisa 10 menit lagi, Johann Zarco, Fabio Quartararo, Jack Miller, Brad Binder, dan Marc Marquez menduduki posisi lima besar.
The Baby Alien, julukan Marquez, yang terkenal piawai di lintasan basah akhirnya keluar sebagai yang tercepat di sesi kualifikasi kedua.
Pembalap asal Spanyol itu membukukan catatan waktu 1 menit 55,214 detik dan merebut pole position. Ini adalah pole position pertama bagi Marquez sejak 1.071 hari lalu di MotoGP Jepang 2019.
Johann Zarco dan Brad Binder menduduki P2 dan P3 di MotoGP Jepang 2022. Sementara dua pembalap teratas di tabel klasemen, Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia, harus tercecer di urutan sembilan dan 12.