Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Undian dan Jadwal Japan Open 2022: PriFad Kembali, Chico Lawan Momota

Berikut hasil drawing dan jadwal Japan Open 2022 yang bergulir mulai besok.
Pasangan ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti meraih emas di ajang Petronas Malaysia Open 2022/PBSI
Pasangan ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti meraih emas di ajang Petronas Malaysia Open 2022/PBSI

Bisnis.com, JAKARTA - Berikut hasil drawing dan jadwal Japan Open 2022 yang bergulir mulai besok.

Gelaran BWF World Tour Super 750 Japan Open 2022 akan digelar di Maruzen Intec Arena, Osaka, Jepang, Selasa (30/8/2022).

Indonesia menurunkan 13 wakil dalam gelaran Japan Open 2022 yang memperebutkan total hadiah senilai 750 ribu dolar AS (Rp10,5 miliar).

Japan Open 2022 juga bisa menjadi sarana bagi atlet Indonesia untuk balas dendam setelah gagal meraih gelar juara di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022.

Undian berat langsung didapatkan tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo. Chico akan langsung menghadapi jagoan tuan rumah, Kento Momota, di babak 32 besar.

Adapun tunggal putra lainnya, Anthony Sinisuka Ginting, bakal menghadapi Kunlavut Vitidsarn dari Thailand. Jonatan Christie menjajal kemampuan Mark Caljouw (Belanda).

Di nomor tunggal putri, satu-satunya harapan Indonesia ada di pundak Gregoria Mariska Tunjung. Gregoria akan menghadapi Yvonne Li (Jerman) di babak pertama.

Indonesia mengirim lima wakil di nomor ganda putra. The Babies, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, akan menghadapi Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Japan Open 2022 juga menjadi momen reuni bagi ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti. PriFad sempat berpisah di Kejuaraan Dunia 2022 ketika Fadia kembali berpasangan dengan partner lamanya, Ribka Sugiarto.

Di nomor ganda campuran Indonesia punya dua wakil yakni Rinov Rinaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Undian Japan Open 2022

Tunggal Putra

  • Anthony Sinisuka Ginting vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand)
  • Jonatan Christie vs Mark Caljouw (Belanda)
  • Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kento Momota (Jepang)

Tunggal Putri

  • Gregoria Mariska Tunjung vs Yvonne Li (Jerman)

Ganda Putra

  • Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia)
  • Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea Selatan)
  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Akira Koga/Taichi Saito (Jepang)
  • Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia)
  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)

Ganda Putri

  • Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada)
  • Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Debora Jille/Cheryl Seinen (Belanda)

Ganda Campuran

  • Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Jones Ralfy Jansen/Linda Efler (Jerman)
  • Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler