Bisnis.com, JAKARTA – Akane Yamaguchi berhasil melaju ke babak 16 besar East Ventures Indonesia Masters (EVIO) 2022 setelah berhasel menundukkan wakil Denmark Mia Blichfeldt.
Meskipun sempat absen di Indonesia Masters 2022, tetapi pemain peringkat satu dunia itu langsung menunjukkan kemampuannya saat berlaga di Istora Senayan, Selasa (14/6/2022).
Akane pun berhasil menang dua gim langsung atas wakil Denmark Mia Blichfeldt dengan skor 21-15, 21-18 dalam tempo 41 menit.
Pemain dengan tinggi 156 cm ini mengaku senang bisa tampil di Istora Senayan. Maklum, pada edisi sebelumnya, turnamen BWF level 1000 itu digelar tanpa penonton dengan sistem gelembung (bubble) di Bali.
“Rasanya senang kembali ke Istora yang punya penonton luar biasa. Saya bersemangat tampil di sini dan tentunya saya akan terus melakukan yang terbaik,” katanya di Istora, Selasa (14/6/2022).
Pemain kelahiran 6 Juni 1997 itu melihat ke depan persaingan tunggal putri makin ketat.
Baca Juga
"Sekarang pemain unggulan bagus, non unggulan juga bagus-bagus. Namun, saya tidak sabar untuk berhadapan dengan Carolina Marin [pebulu tangkis asal Spanyol]," kata Akane.
Sekadar informasi, melalui pertandingan ini menjadi kemenangan keenam yang didapat Akane dari pemain Denmark ranking 15 dunia tersebut, sebab pertemuan terakhir kedua pemain terjadi di All England 2019 yang dimenangkan Akane dengan skor 21-18, 21-14.
Alhasil, Akane berhak melangkah ke 16 besar Indonesia Open 2022 untuk melawan pemenang laga wakil Jepang Sayaka Takahashi melawan wakil Amerika Serikat (AS) Beiwen Zhang.