Bisnis.com, JAKARTA - Berikut hasil MotoGP Portugal 2022, Fabio Quartararo memastikan diri sebagai juara.
Race MotoGP Portugal digelar di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, Minggu (24/4/2022). Beberapa kejutan pun terjadi pada sesi balapan.
Pembalap juara bertahan dari Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, berhasil menjuarai MotoGP Portugal.
Mengawali balapan dari posisi kelima, Fabio Quartararo mulai memimpin sejak lap kelima dan tak pernah terkejar selama MotoGP Portugal.
Gelar juara di MotoGP Portugal 2022 adalah podium kedua Quartararo di musim ini. Sebelum ini, pembalap asal Prancis itu finis di posisi kedua di MotoGP Indonesia.
Posisi kedua MotoGP Portugal direbut Johann Zarco dari tim Pramac Ducati. Pole sitter di balapn ini juga meraih podium keduanya.
Baca Juga
Posisi ketiga ditempati Aleix Espargaro dari Aprilia. Pembalap Spanyol ini juga merebut podiun keduanya musim ini setelah menjadi juara di Argentina.
Marc Marquez yang memulai balapan dari posisi kesembilan, finis keenam setelah menyalip saudaranya, Alex Marquez, pada lap terakhir.
Pembalap yang memuncaki klasemen saat ini, Enea Bastianini, terjatuh di tikungan 8 dan gagal melanjutkan balapan pada lap ke-10.
Setelah MotoGP Portugal, balapan MotoGP 2022 seri keenam akan berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol, pada Minggu (1/5/2022).
Berikut hasil MotoGP Portugal 2022
No Pembalap Tim
1 Fabio Quartararo Monster Yamaha (YZR-M1)
2 Johann Zarco Pramac Ducati (GP22)
3 Aleix Espargaro Aprilia Factory (RS-GP)
4 Alex Rins Suzuki Ecstar (GSX-RR)
5 Miguel Oliveira Red Bull KTM (RC16)
6 Marc Marquez Repsol Honda (RC213V)
7 Alex Marquez LCR Honda (RC213V)
8 Francesco Bagnaia Ducati Lenovo (GP22)
9 Pol Espargaro Repsol Honda (RC213V)
10 Maverick Viñales Aprilia Factory (RS-GP)
11 Andrea Dovizioso WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
12 Luca Marini Mooney VR46 Ducati (GP22)
13 Franco Morbidelli Monster Yamaha (YZR-M1)
14 Remy Gardner KTM Tech3 (RC16)*
15 Marco Bezzecchi Mooney VR46 Ducati (GP21)*
16 Takaaki Nakagami LCR Honda (RC213V)
17 Darryn Binder WithU RNF Yamaha (YZR-M1)*
Lorenzo Savadori Aprilia Factory (RS-GP)
Di Giannantonio Gresini Ducati (GP21)*
Joan Mir Suzuki Ecstar (GSX-RR)
Jack Miller Ducati Lenovo (GP22)
Brad Binder Red Bull KTM (RC16)
Enea Bastianini Gresini Ducati (GP21)
Jorge Martin Pramac Ducati (GP22)