Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BATC 2022: Beda Nasib Tim Putra-Putri Indonesia & Berkibarnya Merah Putih

Indonesia berhasil meraih satu gelar dalam laga BATC 2022 di Selangor, Malaysia hari ini, Minggu (20/2/2022).
Tim Putri Indonesia meraih podium BATC 2022/Antara
Tim Putri Indonesia meraih podium BATC 2022/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Tim Indonesia meraih hasil berbeda dalam Kejuaraan Bulutangkis Asia Beregu (BATC) 2022 yang diselenggarakan di Malaysia. 

Tim beregu putra Indonesia yang merupakan juara bertahan 2016, 2018 dan 2020 harus merelakan puncak podium setelah dikalahkan tim tuan rumah Malaysia di babak final dengan skor 3-0 langsung di Selangor, Minggu (20/2/2022).

Dilansir Antara, Chico Aura Dwi Wardoyo selaku kapten tim yang tampil di partai tunggal pertama menghadapi Lee Zii Jia. Setelah sempat unggul di gim pertama, Chico justru berada dalam tekanan hingga kalah dua gim beruntun dengan skor akhir 21-14, 12-21, 10-21.

Nasib yang hampir sama dialami ganda Indonesia dalam pertandingan kedua. Ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin harus mengakui keunggulan Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Leo/Daniel yang unggul di gim pertama, juga kehilangan kemenangan dalam dua babak berikutnya. Pertandingan berakhir dengan skor 21-17, 13-21, 18-21.

Tunggal kedua yaitu Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay yang berjuang selama 47 menit juga tak mampu memberikan harapan bagi Indonesia setelah kalah dua set langsung. 

Tim Putri BATC Antarkan Merah Putih Berkibar

Saat tim putra yang lebih diunggulkan menelan kekalahan dan harus puas di peringkat kedua, tim beregu putri berhasil mencatatkan sejarah baru. 

Tim putri Indonesia berhasil menjadi juara Badminton Asia Team Championships (BATC) 2022 untuk pertama kalinya. Sejarah ini diukir Indonesia setelah mengalahkan tim Korea Selatan pada hari ini Minggu (20/2/2022). 

Skor 3-1 ini ditutup dengan kemenangan dari ganda putri Lanny Tria Mayasari/Nita Violina Marwah. Keduanya sukses menekuk lutut pasangan Kim Min Ji/Lee Seo Jin dengan total perolehan 23-21 dan 21-11. 

Sebuah smash keras yang dilayangkan Nita Violina Marwah menutup pertandingan ganda putri.Pertandingan berdurasi 34 menit.

Dua skor lain diraih oleh tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung dan Putri KW. Putri KW unggul dengan skor 21-10 dan 21-18 saat melawan atlet Lee Se Yeon. 

Gregoria Mariska yang juga kapten tim putri tersebut berhasil mengalahkan Sim Yujin dengan skor 21-9 dan 21-10. 

Indonesia kehilangan poin saat bertanding laga kedua, ganda putri Indonesia Febriana D. Kusuma/Amalia C.Pratiwi harus menerima kekalahan dengan skor 15-21, 21-14, dan 14-21. 

Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, Letjen TNI Purn Marciano Norman, menyampaikan selamat dan rasa bangga kepada tim bulu tangkis putri Indonesia yang berhasil menjadi juara Badminton Asia Team Championships (BATC) untuk pertama kalinya.

“Selamat kepada tim nasional bulu tangkis putri Indonesia yang telah berhasil meraih gelar juara Badminton Asia Team Championships (BATC) 2022,” kata Marciano seperti dilansir Antara.

Dia mengatakan usaha dan kerja keras para patriot olahraga baik atlet, pelatih, ofisial dan pengurus Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) telah berhasil membuat bendera Merah Putih berkibar dengan diiringi berkumandangnya lagu Indonesia Raya. 

"Hal tersebut membuat masyarakat Indonesia bangga, selaku Ketua Umum KONI Pusat saya mengucapkan terima kasih,” kata Marciano.

Marciano berharap ke depan, prestasi lainnya akan kembali dipersembahkan para patriot olahraga prestasi Indonesia, baik dari bulu tangkis maupun cabang olahraga lainnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler