Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tiba di Mandalika, Vinales Terkesima dengan Keindahan Lombok

Pembalap MotoGP dari Aprilia Racing Maverick Vinales terkesima dengan keindahan Lombok dan tak sabar ingin menjajal sirkuit Mandalika.
Maverick Vinales bersama tim Aprilia/Motosport
Maverick Vinales bersama tim Aprilia/Motosport

Bisnis.com, JAKARTA - Pembalap Aprilia Racing Maverick Vinales terkesima dengan keindahan alam setelah tiba di Bandara Internasional Lombok pada Senin (7/2/2022) untuk mengikuti tes pramusim MotoGP di sirkuit Mandalika.

Pujian terkait keindahan Lombok diungkapkan Vinales melalui akun Instagram resmi miliknya @maverick12official. Vinales mengunggah video singkat atau Reels untuk dibagian kepada pengikut atau follower di media sosial tersebut.

"Halo, saya sudah sampai di Lombok. Saya saat ini sedang berada di hotel, tempat ini benar-benar indah. Saya tak sabar untuk bertemu fans, khususnya pergi ke sirkuit Mandalika," ujar Vinales seperti dikutip, Selasa (8/2/2022).

Vinales juga membagikan video Instagram Story ketika dirinya tiba di Bandara Internasional Lombok kemarin. Pembalap asal Spanyol tersebut terlihat memakai masker warna hitam dan kaos putih.

Bukan itu saja, Vinales juga mengunggah video singkat dirinya sedang mengitari hotel tempat dirinya menginap di Lombok.

"Dengan Aprilia, ini menjadi pengalaman pertama. Saya tak sabar untuk mengendarai motor. Sampai jumpa fans dari Indonesia," ucapnya.

Dilansir dari Antara, kru dan pembalap tes pramusim ajang MotoGP Sirkuit Mandalika Lombok, Nusa Tenggara Barat yang berlangsung 11-13 Februari 2022 mulai berdatangan di Bandara Internasional Lombok dengan pesawat charter pada Senin (7/2/2022).

"Para kru dan pembalap ini datang dari Malaysia dengan dua charter flight maskapai Malaysia Airlines," kata Humas PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Lombok Arif Haryanto dikutip dari Antara, Selasa (8/2/2022).

Tidak hanya kru dan pebalap yang tiba pada Senin, logistik bagi para pembalap juga tiba melalui bandara. Dia mengarakan pihak bandara sudah mempersiapkan berbagai hal untuk kedatangan kru, pembalap hingga logistik tersebut.

Untuk logistik datang dengan pesawat Qatar Airways QR8496 Boeing 777F dari Kuala Lumpur pada pukul 20.30 WITA dan Qatar Airways Boeing 747F juga dari Kuala Lumpur tiba pada Selasa (8/2/2022) pukul 12.10 WITA.

"Kru dan pebalap serta logistik ini datang secara bertahap," katanya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler