Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cedera, Ginting dan Jojo Dipastikan Absen dari French Open 2021

Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie dipastikan absen dalam turnamen bulu tangkis BWF Super 750 French Open akibat cedera.
Anthony Ginting dan Jonatan Christie/Badminton Indonesia
Anthony Ginting dan Jonatan Christie/Badminton Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA - Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, dipastikan absen dalam turnamen bulu tangkis BWF Super 750 French Open akibat cedera.

Menurut pelatih tunggal putra PP PBSI, Irwansyah, dua pebulu tangkis andalan Merah Putih itu dipastikan tidak mengikuti turnamen yang berlangsung pada 26-31 Oktober di Paris itu akibat cedera pinggang yang dialami sejak Piala Thomas pekan lalu.

"Ginting cedera saat lawan Axelsen di semifinal, sementara Jojo cedera di final lawan Li Shi Feng," kata Irwansyah lewat keterangan resmi PBSI di Jakarta, Sabtu (23/10/2021).

Akibat cederanya itu, Ginting dan Jonatan rontok di pertarungan Denmark Open pekan ini. Ginting mundur dari pertandingan di babak pertama saat melawan Thomas Rouxel dari Prancis.

Sementara Jonatan mengalami nasib serupa harus mundur dari pertandingan saat menghadapi Kento Momota di gim kedua babak perempat final hari Jumat.

Irwansyah pun mengapresiasi semangat juang dan motivasi yang dimiliki kedua pemainnya, walaupun sudah menyadari cedera namun masih bersemangat untuk meraih kemenangan, bahkan melanjutkan turnamen di Denmark.

"Mereka ngotot dan tetap memaksakan diri saat bertarung di final. Motivasinya begitu besar untuk mengalahkan rasa sakit untuk membawa Indonesia juara Piala Thomas," ujarnya.

Sebagai tindak lanjut, PP PBSI pun akan mengirim Jonatan dan Ginting kembali ke Tanah Air untuk pemulihan serta mempersiapkan agenda selanjutnya di leg Asia yang akan melangsungkan tiga turnamen di Bali pada 16 November-5 Desember.

"Selanjutnya Ginting dan Jojo akan kembali ke Indonesia dan fokus ke turnamen di Bali," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler