Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Begini Cara Yuta/Arisa Bisa Tekuk Praveen/Melati di Babak Penyisihan Olimpiade

Dalam pertandingan tersebut, Praveen / Melati harus mengakui keunggulan Watanabe / Higashino. Pasangan nomor empat BWF tersebut harus menyerah dua game langsung dengan skor 13-21, 10-21. Meski kalah, pasangan Indonesia itu lolos ke perempat final.
Ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe-Arisa Higashino/BWF
Ganda campuran Jepang, Yuta Watanabe-Arisa Higashino/BWF

Bisnis.com, JAKARTA - Pemain ganda campuran asal Jepang, Yuta Watanabe, sudah punya cara untuk mengalahkan wakil Indonesia Praveen Jordan /Melati Daeva Oktavianti.

Yuta yang berpasangan dengan Arisa Higashinoi bertemu di babak penyisihan Grup Olimpiade Tokyo. Dalam pertandingan tersebut, ia mengaku sama sekali tidak menemukan kesulitan untuk menerapkan pola permainannya.

“Kami tidak mengalami kesulitan menemukan pola permainan kami. Kami sudah bermain melawan pemain Indonesia beberapa kali, sehingga kami terbiasa dengan permainan mereka,” ujar Watanabe seusai pertandingan Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Senin (26/7/2021).

Ia pun membeberkan strateginya saat menghadapi wakil Garuda sehingga bisa mencuri banyak poin dalam pertandingan tersebut. “Kami mencoba menghindari pemain pria (Praveen Jordan) karena dia juga kuat, jadi kami mencoba memukul shuttlecock dengan sangat pendek untuk menghindari pukulan besar dari mereka,” kata Watanbe.

Dalam pertandingan tersebut, Praveen / Melati harus mengakui keunggulan Watanabe / Higashino. Pasangan nomor empat BWF tersebut harus menyerah dua game langsung dengan skor 13-21, 10-21. Meski kalah, pasangan Indonesia itu lolos ke perempat final.

Seusai pertandingan, Praveen mengaku permainan keduanya tidak begitu bagus. "Kami berada di bawah banyak tekanan sejak awal. Tetapi kami akan mencoba untuk melakukan yang lebih baik besok,” kata Praveen.

Soal kekalahan dari ganda campuran peringkat lima dunia di Olimpiade Tokyo itu, Melati menambahkan, “Kekalahan itu bukan karena kami tidak siap, tetapi karena kami tidak bisa keluar dari situasi tekanan lawan. Kondisi pertandingan hari ini berbeda dengan sebelum-sebelumnya. Lawan makin berat, dan kami harus bisa tampil lebih baik lagi besok di perempat final."


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler