Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

China Open 2019: Fitriani dan Hafiz/Gloria Kandas, 5 Wakil Lainnya ke 16 Besar

Tujuh wakil Indonesia berjuang untuk merebut tiket 16 besar di China Open 2019 dalam pertandingan putaran kedua hari ini Rabu (18/9/2019). Lima wakil berhasil lolos. Ini Videonya.
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA - Tujuh wakil Indonesia berjuang untuk merebut tiket 16 besar di China Open 2019 dalam pertandingan putaran kedua hari ini Rabu (18/9/2019).

Setelah Fitriani gagal melaju ke 16 besar, ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja juga gagal karena dikalahkan ganda Thailand Echapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai 14-21, 19-21.

Beruntung lima wakil lainnya yang berlaga di babak 32 besar Rabu (18/9/2019) lolos ke babak 16 besar. Simak pertandingannya dari Youtube Yonex Badminton di bawah.

Indonesia telah meloloskan 5 wakil di babak 16 besar dari hasil babak 32 besar Selasa (17/9/2019), simak selengkapnya DI SINI

Dengan demikian Indonesia memiliki 10 wakil yang berlaga di babak 16 besar Kamis (19/9/2019.

Berikut jawal pertandingan 7 wakil Indonesia di babak 32 besar hari ini Rabu (18/9/2019). Simak live streaming Lapangan 1 dari Badminton-IND di atas.

Lapangan 1

Ganda Campuran
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja melawan ganda Thailand Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree
Taerattanachai.

Tunggal Putra
Anthony Sinisuka Ginting melawan pemain Jepang Kenta Nishimoto.

Lapangan 2

Tunggal Putri
Fitriani melawan pemain Korea Selatan Kim Ga Eun. Fitriani menyerah 21-12, 12-21, 13-21

Ganda Putra
- Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade yusuf Santoso melawan ganda Inggris Marcu Ellis/Chris
Langridge.
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melawan ganda India Atri Manu/Reddy B. Sumeeth.

Lapangan 3

Ganda Putri
Greysia Polii/Apriyani Rahayu melawan ganda Inggris Chloe Birch/Lauren Smith

Ganda Campuran
Tontowi Ahmad/ Winny Oktavina Kandow

01:14 WIB
Anthony Ginting Melaju

Tunggal putra Anthony Shinisuka Ginting ke babak 16 besar setelah mengalahkan Kenta Nishimoto dengan rubber set 21-14, 19-21, 21-13 dalam duel berdurasi 72 menit.Simak video Badminton Kings di atas.

01:13 WIB
Wahyu/Ade Lolos

Ganda putra Wahyu Nayaka/Ade Yusuf Santoso maju ke babak 16 besar dengan mengalahkan ganda Inggris Marcus Ellis/Chris Langridge 22-20, 21-19. Tonton videonya dari Badminton Kings di atas.

01:12 WIB
Greysia/Apriyani Melenggang

Ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu melaju ke babak 16 besar dengan mengalahkan ganda Inggris Chloe Birch/Lauren Smith 21-8, 21-15. 

01:11 WIB
Tontowi/Winny Melaju

Ganda campuran Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow melaju ke babak 16 besar setelah mengalahkan ganda Rusia Rosion Alimov/Alina Davletova dengan rubber set 21-13, 16-21, 26-24 dalam pertandingan alot berdurasi 53 menit

01:10 WIB
Ahsan/Hendra Lolos

Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lolos ke babak 16 besar dengan ganda  India Attri Manu/Reddy B. Sumeeth 21-15, 21-15.

12:46 WIB
Hafiz/Gloria Kandas

Ganda campuran Indonesia Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja gagal melaju ke babak 16 besar. Hafiz/Gloria menyerah dua set langsung 14-21, 19-21 dari ganda Thailand Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

11:12 WIB
Fitriani Tersingkir

Bermain di  partai pembuka di Lapangan 2 tunggal putri Fitriani bertemu pemain  Korea Selatan Kim Ga Eun. Sayang perjuangannya kandas setelah berjuang rubber set 21-12, 12-21, 13-21 dan gagal melangkah ke babak 16 besar.

Tonton videonya dari Youtube Yonex  Badminton di atas.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Sutarno
Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler