Bisnis.com, JAKARTA – Sony Dwi Kuncoro meraih tiket ke Babak 32 Besar Singapura Terbuka 2018, setelah hari ini sukses mengalahkan lawan-lawannya dalam dua pertangingan Babak Penyisihan. Namun, Sony sudah ditunggu unggulan pertama Singapura Terbuka Chou Tien Chen, andalan Taiwan
Berdasarkan data pertandingan Singapur Terbuka 2018 dari laman resminya http://bwfworldtour.com/tournament/3151/singapore-open-2018, Sony turun di pertandingan pertama pukul 09:40 waktu setempat atau 08:40 waktu Jakarta melawan tunggal Thailand Sitthikom Thammasin.
Sony berhasil mengandaskan Sitthikom dua set langsung 21-18,21-18 dalam waktu 46 menit.
Sony harus turun dipertandingan kedua pukul 13:00 waktu setempat atau 12:00 WIB melawan rekan setimnya Shesar Hiren Rhustavito dengan dua set langsung 21-19, 21-10 44 menit.
Laga Sony vs Shesar adalah pertandingan kedua bagi mereka di babak penyisihan. Laga perdana Shesar digelar pukul 09:40 waktu setempat atau 08:40 waktu Jakarta dengan menaklukkan pemain tuan rumah NG Zin Rei Ryan dua set langsung 21-9,21-19.
Sayangnya kedua pemain Tim Merah Putih ini harus saling sikut untuk memperbutkan tiket ke Babak 16 Besar.
Selain Sony, Tim Merah Putih juga meloloskan satu tunggal putra dari babak penyisihan, yaitu Firman Abdul Kholik.
Sama seperti Sony dan Shesar, Firman harus turun bertanding dua kali untuk meraih tiket Babak 16 besar.
Laga pertama Shesar adalah partai melawan tunggal putra Jerman, Kal Schafer. Firman harus menjalani laga perdana tersebut dengan sangat ketat melaui pertandingan 3 set bahkan nyaris kalah dengan skor akhir 21-13,12-21,23-21.
Di pertandingan kedua, Firman berhasil memastikan tiket ke Babak 32 Besar setelah mengalahkan tunggal putra Italia Fabio Caponio dengan dua set langsung 21-5,21-9.
Babak 32 besar akan digelar besok, Rabu (18/7/2018). Sayangnya, di Babak 32 Besar Firman harus saling sikut dengan rekan setimnya, Ihsan Maulana Mustofa.
Yang tak kalah peliknya adalah Sony Dwi Kuncoro. Setalah harus bermin dua laga hari ini, di Babak 32 besar Sony sudah ditunggu unggulan pertama Singapura Terbuka 2018, Chou Tien Chen andalan Taiwan.
Jika lolos dari hadangan Chou, Sony ditunggu pemenang antara Subhankar Dey (India) versus Jason Anthony Ho-Shue (Kanada).
Loloskan 5 nomor
Dari Babak Penyisihan hari ini, Selasa (17/7/2018) Tim Merah Putih berhasil meloloskan lima nomor, yaitu dua tungggal putra, dua tunggal campuran dan satu ganda putra. Rinciannya sebagai berikut.
Tunggal putra:
- Sony Dwi kuncoro menang atas Shesar Hiren Rhustavito 21-19,21-10 main jam 13:00 selama
- Firman Abdul Kholik menang atas Fabio Caponio (Italia) 21-5,21-9
Ganda campuran:
- Rinov Rinaldy/Pitha Haningtyas menang atas Ho Wai Lun/Yuen Sin Ying (Hong Kong) 21-15,21-16
- Akbar Bintang Cahyono/Vinny Oktavina Kandow menang atas Hee Chun Mak/Teung Nga Ting (Hong Kong) 17-21,24-22,21-19 (43 menit)
Ganda putra
Andika Ramadiansyah/Rinov Rivaldy menang atas Chang Tak Cing/Yeung Ming Nok (Hong Kong) 18-21,21-15,21-17 (12:20,45 menit)
Sementara itu, 7 Nomor /pemainTim Merah Putih tersingkir di babak penyisihan. Bahkan di nomor ganda putra, Tim Merah Putih dinyatakan kalah WO (walk out) atas nama Kenas Adi Haryanto/Agripimma Prime Rahmanto Putra.
Berikut daftar tujuh nomor/pemain yang tersisih.
Tunggal Putra
Henriko KHO Wibowo kalah dari Fabio Caponio (Italia) 21-9,12-21,15-21
Ganda Putra
Kenas Adi Haryanto/Agripimma Prime Rahmanto Putra kalah WO dari Fabio Caponio/Giovanni Toti (Italia)
Tunggal putri
Rusdiyana Antardayu Riodingin kalah dari Jennie Gai (AS) 21-16,16-21.16-21
Ganda Campuran
- Yehexkiel Fritz Mainaky/Lyanny Alessandra Mainaky kalah dari Jone Ralfy Jansen/Carla Nelte (Jerman) 11-21,19-21
- Andika Ramadiansyah/Mychelle Crhystine Bandaso kalah dari Satwikasairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa (India) 16-21,19-21 (jam15:10 main 34 menit)
- Ronald Ronald/Annisa Saufika kalah dari Marvin Emil Seidel/Linda Efler (Jerman) 21-15,17-21,19-21
- Yantoni Edy Saputra/Marshilla Gische Islami kalah dari Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris)