Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MotoGP Italia 2018: Iannone Bawa Misi Penebusan di Mugello

Andrea Iannone akan membawa misi penebusan saat tampil di ajang MotoGP Grand Prix Italia, akhir pekan ini. Pembalap Suzuki asal Italia ini ingin menghapus kekecewaan di Mugello, setelah gagal finis dalam lomba sebelumnya di Le Mans, Prancis.
Andrea Iannone/Reuters-Brandon Malone
Andrea Iannone/Reuters-Brandon Malone

Bisnis.com, JAKARTA - Andrea Iannone akan membawa misi penebusan saat tampil di ajang MotoGP Grand Prix Italia, akhir pekan ini. Pembalap Suzuki asal Italia ini ingin menghapus kekecewaan di Mugello, setelah gagal finis dalam lomba sebelumnya di Le Mans, Prancis.

Ia optimistis karena Suzuki menunjukkan performa yang menggembirakan. "Saya senang untuk mengatakan bahwa kami tiba di Italia dalam kondisi yang jauh lebih baik dibandingkan tahun lalu, daya saing kami lebih tinggi, tetapi pada saat yang sama kami harus bersikap realistis karena keseluruhan level dalam kejuaraan telah banyak meningkat, dan kami harus menjaga kecepatan," kata dia.

Latihan terakhir di Mugello membawa senyum di wajah Iannone. "Kami melakukan beberapa tes di sirkuit ini tiga minggu yang lalu dan kami mendapatkan hasil yang baik, tapi kami juga menemukan beberapa bagian yang dapat dan harus ditingkatkan kinerjanya untuk mendapatkan performa yang jauh lebih baik," kata dia.

Iannone menyatakan akan tetap akan fokus dalam lomba di negerinya sendiri. "GP Italia tidak akan mudah sama sekali, tapi saya sangat menyukai lintasan ini dan saya pernah memenangkan banyak perlombaan di sini di masa lalu, plus kami juga akan mendapatkan dukungan dari para fans yang akan meningkatkan performa kami."

Pembalap Suzuki lain Alex Rins berharap jadi bintang di Mugello, setelah hanya finis ke-10 di Le Mans. "Tes yang kami lakukan di Mugello beberapa minggu lalu memberi saya energi positif dan perasaan yang baik," kata dia. "Ini adalah pertama kalinya saya berada di lintasan ini dengan mesin MotoGP dan saya lebih percaya diri berada di sini setelah mendapatkan beberapa informasi dan catatan waktu."

Rins merasa antusias berlomba di Mugello. "Lintasan ini begitu luar biasa, sangat teknikal dan cepat, dengan dua tikungan yang sangat krusial untuk waktu putaran: Arrabbiata satu dan dua. Tikungan-tikungan tersebut membutuhkan keberanian dan di situ pula anda dapat membuat perbedaan," kata pembalap asal Spanyol.

Jadwal MotoGP Italia 2018:

Jumat, 1 Juni 2018
Latihan bebas 1: 14.55-15.40 WIB
Latihan bebas 2: 19.05-19.50 WIB

Sabtu, 2 Juni 2018
Latihan bebas 3: 14.55-15.40 WIB
Latihan bebas 4: 18.30-19.00 WIB
Kualifikasi 1: 19.10-19.25 WIB
Kualifikasi 2: 19.35-19.50 WIB

Minggu, 3 Juni 2018
Pemanasan: 14.40-15.00 WIB
Balapan: 19.00 WIB

Klasemen MotoGP 2018
1. Marc Marquez (Repsol Honda) 95 poin
2. Maverick Vinales (Movistar Yamaha) 59
3. Johann Zarco (Movistar Yamaha) 58
4. Valentino Rossi (Movistar Yamaha) 56
5. Danilo Petrucci (Pramac Ducati) 54
6. Jack Miller (Pramac Ducati) 49
7. Andrea Iannone (Suzuki) 47
8. Cal Crutchlow (LCR Honda) 46
9. Andrea Dovizioso (Ducati) 46
10. Dani Pedrosa (Repsol Honda) 29
11. Tito Rabat (Avintia Racing) 24
12. Alex Rins (Suzuki) 22
13. Pol Espargaro (KTM) 18
14. Jorge Lorenzo (Ducati) 16
15. Franco Morbidelli (Marc VDS) 16
16. Aleix Espargaro (Aprilia) 13
17. Hafizh Syahrin (Yamaha Tech 3) 13
18. Alvaro Bautista (Angel Nieto Team) 12
19. Takaaki Nakagami (LCR Honda) 10
20. Mika Kalilo (KTM) 6
21. Scott Redding (Aprilia) 5
22. Bradley Smith (KTM) 5
23. Karel Abraham (Angel Nieto Team) 1

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler