Bisnis.com, JAKARTA - Dua unggulan atas single putri, Karolina Pliskova dan juara bertahan Garbine Muguruza Blanco, tak mau mengikuti jejak buruk unggulan pertama Angelique Kerber yang kandas di putaran pertama hari pertama Prancis Terbuka di Roland Garros, Paris.
Dalam rangkaian pertandingan putaran pertama hari kedua yang berakhir pada Selasa dini hari WIB (30/5/2017), Pliskova, unggulan kedua, sukses menghentikan perlawanan Zheng Saisai, sedangkan unggulan keempat Muguruza mengatasi Prancissca Schiavone.
Sehari sebelumnya, petenis nomor satu dunia Kerber dari Jerman gagal mengatasi rentetan cedera yang telah diderita selama 2 pekan terakhir dan akhirnya ditaklukkan non-unggulan dari Rusia Ekaterina Makarova dengan angka lumayan telak 6-2 6-2.
Adapun unggulan ketiga Simona Halep dari Rumania baru akan bertanding pada putaran pertama melawan petenis Slovakia Jana Cepelova pada Selasa malam mulai pk. 21:45 WIB.
Juara bertahan single putri Prancis Terbuka ialah Garbine Muguruza Blanco. Di final tahun lalu petenis Spanyol itu mengalahkan petenis AS Serena Williams 7-5 6-4.
Berikut hasil pertandingan putaran pertama hari kedua single putri (angka di depan nama menunjukkan posisi unggulan):
14-Elena Vesnina (Rusia) vs Vsriz Haddad Maia (Brasil) 6-2 3-6 6-4
Carina Witthoeft (Jerman) vs 25-Lauren Davis (AS) 2-6 6-3 6-3
Magdalena Rybarikova (Slovakia) vs 19-CoCo Vandeweghe (AS) 6-1 6-4
Veronica Cepede Royg (Paraguay) vs Lucie Safarova (Republik Ceska) 6-1 6-4
Varvara Lepchenko (AS) vs Andrea Petkovic (Jerman) 6-4 3-6 6-3
13-Kristina Mladenovic (Prancis) vs Jennifer Brady (AS) 3-6 6-3 9-7
Pauline Parmentier (Prancis) vs Irina Khromacheva (Rusia) 6-3 6-0
Mariana Duque (Kolombia) vs Irina Begu (Rumania) 7-6(2) 6-4
Kirsten Flipkens (Belgia) vs Mandy Minella (Luksemburg) 6-3 6-3
Magda Linette (Poland) vs Alize Lim (Prancis) 6-0 7-5
Sara Errani (Italia) vs Misaki Doi (Jepang) 7-6(7) 6-1
2-Karolina Pliskova (Republik Ceska) vs Zheng Saisai (China) 7-5 6-2
23-Samantha Stosur (Australia) vs Kristina Kucova (Slovakia) 7-5 6-1
16-Anastasia Pavlyuchenkova (Rusia) vs Patricia Tig (Rumania) 6-1 1-0 (Tig mundur)
Ekaterina Alexandrova (Rusia) vs Katerina Siniakova (Republik Ceska) 6-4 2-6 6-2
Elise Mertens (Belgia) vs 24-Daria Gavrilova (Australia) 7-6(4) 1-6 6-4
29-Ana Konjuh (Kroasia) vs Danka Kovinic (Montenegro) 7-5 7-6(4)
Francoise Abanda (Kanada) vs Tessah Andrianjafitrimo (Prancis) 6-3 6-4
18-Kiki Bertens (Belanda) vs Ajla Tomljanovic (Australia) 4-6 6-1 6-1
Catherine Bellis (AS) vs Quirine Lemoine (Belanda) 6-3 3-6 6-1
Johanna Larsson (Sweden) vs Natalia Vikhlyantseva (Rusia) 6-4 6-4
11-Caroline Wozniacki (Denmark) vs Jaimee Fourlis (Australia) 6-4 3-6 6-2
32-Zhang Shuai (China) vs Donna Vekic (Kroasia) 7-5 6-4
4-Garbine Muguruza Blanco (Spanyol) vs Prancissca Schiavone (Italia) 6-2 6-4
Ons Jabeur (Tunisia) vs Ana Bogdan (Rumania) 6-3 6-4
Anett Kontaveit (Estonia) vs Monica Niculescu (Rumania) 7-5 6-1
27-Yulia Putintseva (Kazakhstan) vs Myrtille Georges (Prancis) 6-3 6-0
Richel Hogenkamp (Belanda) vs Jelena Jankovic (Serbia) 6-2 7-5.