Bisnis.com, JAKARTA - Ajang balap mobil Honda Jazz Speed Challenge 12 dan Honda Brio Speed Challenge 5 akan digelar besok, Minggu (30/4/2017) di Sirkuit Internasional Sentul, Kabupaten Bogor.
Jonfis Fandy, Marketing and After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor, mengatakan para pembalap Honda Jazz Speed Challenge dan Honda Brio Speed Challenge akan membuktikan diri di kelasnya masing-masing.
“Mereka di masing-masing kelasnya saling membuktikan diri dengan memperlihatkan kemampuan maksimal untuk menjadi juara di seri-seri berikutnya,” katanya, Sabtu (29/4/2017).
Menurutnya, pada putaran pedana yang lalu, Rio SB dari tim Honda Racing Indonesia berhasil menjadi juara, diikuti M. Ferrel Fadhil dari Watch Studio Racing Team di posisi kedua dan Zhafran Rahmadi dari ZR Motorsport di posisi ketiga untuk Honda Jazz Speed Challenge (HJSC) 12 kelas master.
Rio SB memimpin klasemen sementara HJSC 12 kelas Master dengan 15 poin, diikuti M. Ferrel Fadhil dari Watch Studio Racing Team di posisi kedua dengan 12 poin dan Zhafran Rahmadi dari ZR Motorsport di posisi ketiga dengan 10 poin.
Sementara di kelas Rising Star, persaingan berjalan seru, yaitu di putaran pertama lalu, Andika Rama Maulana dari Honda Bandung Center berhasil menjadi pemenang, diikuti Sendy Setiawan dan Hendra Bonank, pembalap dari AJM Racing Team.