Bisnis.com, JAKARTA - Atlet-atlet Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) telah mencapai perkembangan hingga 98,5 persen dalam pemusatan pelatihan nasional (pelatnas) jelang Sea Games 2017 di Tirta Arum, Bali.
"Sebagian dari atlet-atlet pelatnas sudah mengalami peningkatan seperti Siman yang mencapai waktu time trial 55,93 detik. Itu berarti dia sudah mencapai 99,5 persen," kata pelatih pelatnas PRSI Albert Sutanto pada Rabu (1/3/2017).
Albert mengatakan Siman Sudartawa bersama sejumlah perenang nomor sprinter lain berlatih di bawah asuhan pelatih Australia Grant Stoelwinder di Bali.
"Atlet-atlet yang berada dipegang Grant antara lain yaitu Triady Fauzi, Indra Gunawan, Glen Victor. Grant punya pengalaman untuk menangani atlet-atlet dengan tingkat yang lebih tinggi," ujar Albert.
Grant, lanjut Albert, lebih memperhatikan detail latihan kepada atlet-atlet pelatnas seperti posisi telapak tangan, siku tangan, serta jangkauan kaki saat pengembalian. "Dia juga memperhatikan posisi start maupun tahan nafas."
Selain pelatih Australia, atlet-atlet pelatnas juga diawasi pelatih asal Prancis David Armandoni. Atlet-atlet itu di antaranya atlet putra Muhammad Randa dan Affah Fadlan Prawira serta atlet putri Reza Kania Dewi pada atlet putri.
"Latihan dari David hanya menekankan pemantapan saja, karena atlet-atlet telah berlatih sejak April 2016," kata Albert.
Meskipun telah mencapai perkembangan signifikan, menurut Albert, atlet-atlet pelatnas PRSI masih akan mendapatkan porsi latihan yang lebih berat sebagai upaya untuk mengikuti kejuaraan uji coba di Singapura pada 10-12 Maret.
"Mereka harus memperbaiki target capaian waktu karena itu akan menjadi bahan seleksi kami untuk menyusun tim nasional Sea Games 2017," kata Albert.