Bisnis.com, JAKARTA - Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) mengharapkan tambahan masing-masing tiga atlet untuk tim pelatnas polo air putra dan putri menyusul persiapan Sea Games dan sejumlah kejuaraan internasional pada 2017.
"Tim inti untuk masing-masing, polo air putra dan polo air putri, terdiri dari 13 atlet. Tapi, kami masih membutuhkan tambahan tiga orang lagi sehingga masing-masing tim terdiri dari 16 atlet," kata Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PB PRSI Wisnu Wardhana.
PRSI, kata Wisnu, telah mengajukan tambahan enam atlet pelatnas kepada Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima). "Jika ada atlet yang cedera, kami telah mempunyai tambahan tiga atlet lagi. Tapi, kami belum tahu jumlah atlet pelatnas yang ditetapkan Satlak Prima," katanya.
PB PRSI akan menyelenggarakan seleksi nasional tim polo air di GOR Pertamina Simprug, Jakarta, pada 11-15 Januari.
"Kami akan menyeleksi atlet-atlet terbaik dari seluruh Indonesia. Nama-nama atlet yang mengikuti seleksi itu itu diajukan oleh pengurus PRSI daerah. Setiap daerah punya kuota berbeda yang berdasarkan prestasi pada PON 2016," kata Wisnu.
Proses seleksi itu sekaligus menentukan posisi setiap atlet dalam tim polo air nasional seperti posisi sayap, gelandang, maupun penjaga gawang.
Wisnu menegaskan tim polo air nasional juga akan menggunakan GOR Pertamina Simprug sebagai lokasi pelatnas hingga usai Sea Games 2017.
Namun, PB PRSI belum mengumumkan pelatih asal Serbia yang menangani tim polo air putra dan putri nasional. "Pelatih itu datang di Indonesia pada Rabu (11/1). Kami memang belum dapat menyebut namanya," ujar Wisnu.
Sebelumnya, tim polo air putra Merah-Putih menargetkan medali emas Sea Games 2017. Sedangkan tim polo air putri menargetkan medali perak.
Sekretaris Jenderal PB PRSI Ali Pratiwiri mengatakan tim polo air Indonesia sudah terbentuk pada Februari dan menjalankan latihan pelatnas di bawah asuhan pelatih asal Serbia.