Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MOTOGP: Lorenzo Tinggalkan Yamaha dengan Prestasi Gemilang di Valencia

Juara dunia tiga kali yang sudah diikat oleh Ducati, Jorge Lorenzo, meninggalkan Yamaha dengan kemenangan pada balapan penutup musim MotoGP di Grand Prix Valencia, Minggu.
Jorge Lorenzo/Reuters
Jorge Lorenzo/Reuters

Bisnis.com, VALENCIA - Juara dunia tiga kali yang sudah diikat oleh Ducati, Jorge Lorenzo, meninggalkan Yamaha dengan kemenangan pada balapan penutup musim MotoGP di Grand Prix Valencia, Minggu (13/11/2016).

Pembalap Spanyol yang sudah menyerahkan gelarnya pada pembalap senegaranya Marc Marquez, menahan perlawanan pebalap Honda yang baru meraih gelar juara dunia ketiganya itu, dengan keunggulan 1,185 detik di lintasan Ricardo Tormo di Spanyol timur.

Pembalap Italia Andrea Iannone, yang memberi jalan pada Lorenzo di Ducati dan akan bergabung dengan Suzuki pada 2017, mencapai finis di urutan ketiga, untuk mencegah pembalap Yamaha Valentino Rossi tampil di podium juara terakhirnya kalinya musim ini.

Kemenangan Lorenzo merupakan yang pertama bagi Yamaha sejak Juni dan merupakan yang ketiga bagi dirinya pada tahun ini, tapi Marquez membuatnya berkeringat sebelum dia mulai merayakan kemenangannya yang ke-44.

Marquez, posisi kedua ketika start bersama Lorenzo yang ada di "pole", sempat melorot ke urutan keenam pada awal balapan, saat Iannone dan Rossi melesat ke depan, tapi kemudian meraih kembali posisi keduanya saat balapan tersisa 10 putaran dan terus menerus memperpendek jarak dengan Lorenzo.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler