Bisnis.com, JAKARTA - Pebalap Astra Honda Racing Team akan memanfaatkan momentum putaran ke-3 Asia Road Racing Championship (ARRC) 2016 untuk mengokohkan eksistensinya di kancah balap Asia.
Kedua pebalap Astra Honda Racing Team, Dimas Ekky dan Gerry Salim, turun di kelas Supersports 600cc dan Asia Dream Cup dengan tekad dapat mengibarkan bendera merah putih di sirkuit Suzuka, Jepang pada akhir pekan ini.
Agustinus Indraputra, General Manager Marketing Planning and Analysis Division PT Astra Honda Motor, mengatakan semangat generasi muda bangsa, yaitu para pembalap itu patut didukung penuh hingga mencapai ke tingkat tertinggi.
“Kami ingin mereka selalu tidak puas dengan apa yang mereka telah capai dan terus berusaha meraih yang lebih baik setiap balap,” katanya dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com, Rabu (1/6/2016).
Menurutnya, Astra Honda Motor melalui tim Astra Honda Racing Team akan selalu mendukung perkembangan para pebalap tersebut hingga ke level balap dunia yaitu MotoGP,
Kedua pebalap Indonesia, Dimas Ekky dan Gerry Salim, yang berlomba di Supersports 600cc siap menambah poin maksimal pada putaran ketiga ARRC di race pertama pada 4 Juni 2016 dan race kedua pada 5 Juni 2016.
Dia menjelaskan Dimas Ekky dengan bekal keberhasilannya meraih posisi 6 di ajang balap CEV Moto2 European Championship, berada pada posisi 5 kelasemen sementara optimis mampu memberikan poin tambahan dalam 2 balapan.
Gerry Salim, pebalap posisi 7 kelasemen sementara ARRC bersama Dimas Ekky yakin putaran ketiga ARRC di Suzuka Jepang dapat menambah kenangan indah bagi karir balap mereka.