Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tim Piala Thomas dan Uber Indonesia Mulai Bertolak ke India

Tim Piala Thomas dan Uber Indonesia Mulai Bertolak ke India
Mohammad Ahsan (kiri) dan Hendra Setiawan/Reuters-Beawiharta
Mohammad Ahsan (kiri) dan Hendra Setiawan/Reuters-Beawiharta

Bisnis.com, JAKARTA - Tim inti kualifikasi Piala Thomas dan Uber 2016 hari ini (11/2) akan bertolak ke Hyderabad, India. Tim akan berangkat dari bandar udara internasional Soekarno Hatta, Cengkareng, menggunakan maskapai Singapore Airlines SQ 959 pukul 14.10 WIB. Diperkirakan tim Indonesia akan tiba di Hyderabad pada pukul 22.10 waktu setempat.

Keberangkatan para punggawa Indonesia ini akan terbagi menjadi tiga gelombang, yaitu pada hari ini (11/2) dan Sabtu (13/2) keberangkatan dari Indonesia dan dari Thailand. Pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan akan bertolak dari Bangkok usai pertandingan Thailand Open Grand Prix Gold 2016. Sementara Maria Febe Kusumastuti, Linda Wenifanetri dan Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari berangkat menyusul dari Jakarta.

Mengenai kesiapan tim, Chief de Mission Tim Indonesia, Achmad Budiharto mengatakan bahwa kondisi tim dalam keadaan baik dan siap untuk bertanding. Meski tak bisa berangkat bersamaan, Budiharto menjamin tidak akan mengganggu latihan persiapan selama di Hyderabad nantinya.

“Persiapan tim sudah dilakukan secara umum sudah memadai, sekarang tinggal berangkat dan menghadapi pertandingan di India. Pemain kita siap memberikan performa terbaik. Tim memang tidak bisa berangkat bersamaan karena adanya pertandingan dan persiapan lain. Namun hal ini dipastikan tidak akan mengganggu kesiapan tim untuk bertanding. Meski kondisinya mungkin tidak seideal pemain yang berangkat lebih awal, karena adaptasi mereka yang datang menyusul relatif lebih singkat,” kata Budiharto.

Tim Indonesia yang berangkat ke Hyderabad sendiri terdiri dari 20 orang atlet, 6 orang pelatih, 2 orang pelatih fisik, 2 orang tim medis, fisioterapis, massure, video analis dan tim ofisial lainnya.

Pertandingan kualifikasi asia Piala Thomas dan Uber 2016 akan berlangsung di Hyderabad, India, pada tanggal 15-21 Februari 2016.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Badmintonindonesia
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler