Bisnis.com, JAKARTA-Pembalap Yulianto Adi berhasil menjadi juara kelas 1.300 CC dan Adrianda Rahmadi kelas 1.200 CC dalam musim balap seri ke-6 Honda Brio Speed Challenge 2015 di Sirkuit International Sentul, Bogor, kemarin
Pemenang kelas 1.300 CC adalah Yulianto (Privateer) dengan 75 poin berhak menerima hadiah uang Rp25 juta, disusul R. Aji Stok (Privateer) 56 poin mendapat Rp15 juta, dan Hendra Bonank dari United Oil Racing Team juara ke-3 dengan 47 poin mendapat Rp10 juta dengan masing-masing mendarap trofi.
Sedangkan kelas 1,200 CC diraih Adrianda Rahmadi (Privateer) mengumpulkan 69 poin dapat hadiah uang tunai Rp25 juta, disusul Uki Ifwa (Extra Joss Blend Team) 63 poin mendapatkan Rp15 juta dan Dery Wiranata (Privateer) 53 poin memperoleh uang Rp10 juga dan masing-masing mendapat trofi.
Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Service Director PT Honda Prospect Motor mengatakan ajang balap Honda Brio Speed Challenge memasuki akhir musim 2015 dengan persaingan ketat dalam kompetisi di kelas 1,300 cc dan 1,200 cc.
“Selain itu, ajang balap ini juga menjadi pembuktian ketangguhan mobil Honda Brio, serta komitmen kami untuk terus memajukan olahraga balap di Indonesia serta pembibitan terhadap para pembalap muda,” katanya, Senin (30/11/2015).
Balapan Honda Brio Speed Challenge 3 kelas 1,300 cc seri keenam sendiri berhasil dimenangkan oleh Yulianto Adi (Privateer), diikuti oleh R. Aji Stok (Privateer) sebagai juara ke-2 dan Ibrahim Faruk (Privateer) ke-3.
Adapun balapan Honda Brio Speed Challenge kelas 1,200 cc seri keenam berhasil dimenangi M. Arief (Privateer), disusul oleh Mirza Kusuma (Privateer), dan Dery Wiranata (Privateer) di posisi tiga.