Bisnis.com – JAKARTA: Jorge Lorenzo (Movistar Yamaha) Berhasil Menjuara MotoGP Italia, sementara Marc Marquez (Repsol Honda) tergelincir dan gagal menuntaskan balapan, sedangkan Valentino Rossi (Movistar Yamaha) juara 3 dan masih aman di puncak klasemen.
Data Live Timing Motogp.com menyebutkan Lorenzo menuntaskan 43 putaran dengan catatan waktu 41:39,173 (43 menit 39,173 detik) dalam balapan seri ke-6 yang digelar di Sirkuit Mugello Italia hari ini, MInggu (31/5/2015).
Lorenzo unggul 5,563 detik dari Andrea Iannone (Ducati) yang naik podium sebagai juara 2 dan unggul 6,661 detik dari Rossi yang berhasil naik podium di posisi 3 setelah start dari posisi 8.
Lima Besar Klasemen MotoGP hingga seri Italia
Pos. | Pebalap | Poin |
1 | Valentino ROSSI | 118 |
2 | Jorge LORENZO | 112 |
3 | Andrea DOVIZIOSO | 83 |
4 | Andrea IANNONE | 81 |
5 | Marc MARQUEZ | 69 |
Sumber: motogp.com, diolah
Lorenzo berhak mendapatkan tambahan 25 menjadi 112 namun masih terpaku di posisi 2, karena pada saat yang sama Rossi mendapat tambahan 16 poin menjadi 118, sehingga The Doctor masih bertengger di puncak klasemen hingga seri ke-6 di Italia.
Sementara itu, Iannone berhasil menyodok ke posisi 4 setelah mendapat tambahan 20 poin menjadi 81.
Iannone berhasil menggusur Marc Marquez yang gagal menyelesaikanbalapan karena terpeleset dan gagal merampungkan balapan, s ehingga harus rela pulang tanpa poin.
Marquez gagal menjaga keseimbangan saat menikung ke kiri dan akhirnya keluar lintasan pada lap 17. Padahal Marquez memiliki peluang 6 lap lagi untuk bertarung dengan Iannone memperebutkan posisi podium 2.
Berikut ini jalananya balapan MotoGP Italia sebanyak 23 lap berdasarkan data Analysis By Lap laman motogp.com
Lap 1
Jorge Lorenzo dan Marc Marquez melakukan start dengan mulus. Lorenzo langsung menyodok terdepan, sedangkan Marquez langsung masuk tiga besar padahal start dari posisi 13.
Saat menyentuh garis finish di akhir Lap 1, formasi podiumnya adalah Lorenzo-Andrea Dovizoso (Ducati)-Iannone.
Marquez berada di posisi 4 dengan jarak hanya 0,367 detik dari Lorenzo, sedangkan Rossi di posisi 9 dengan jarak 1,972 detik dari Lorenzo.
Lap 2
Marquez berhasil menyalip Iannone dan menempati posisi 3, sehingga formasi podium menjadi Lorenzo-Dovizioso-Iannone. Lorenzo unggul 0,241 detik dari Dovizioso dan 0,341 detik dari Marquez.
Sementara itu Rossi masih terpaku di posisi 9 dengan jarak makin lebar, yaitu 2,618 detik dari Lorenzo.
Lap 3-5
Marquez berhasil menyalip Dovizioso, sehingga formasi podium saat finish Lap 3 adalah Lorenzo-Marquez-Dovizioso dan Iannone di posisi 4.
Lorenzo unggul tipis 0,088 detik saat menyentuh garis finish dan terlihat seolah-olah sejajar dengan Marquez.
Rossi masih terpaku di posisi 9 dan merenggang menjadi 3,481 detik dari Lorenzo.
Formasi podium Lorenzo-Marquez-Dovizioso itu bertahan hingga lap 5.
Lap 6-9
Pada Lap 6, Dovizioso terlibat pertarungan dengan dengan Marquez untuk berebut posisi 2. Pertarungan dimenangkan Dovizioso.
Sehingga formasi podium saat finish Lap 6 menjadi Lorenzo-Dovizioso-Marquez.
Lorenzo unggul telak 1,998 detik dari Dovizioso dan 2,074 detik dari Marquez.
Sementara itu, Rossi dengan susah payah berhasil menyodok ke posisi 8 dengan jarak 6,062 detik dari Lorenzo.
Formasi podium LOrenzo-Dovizioso-Marquez bertahan hingga Lap 9.
Lap 10-17
Di tengah pertarungan sengit Dovizioso vs Marquez, Iannone yang meraih pole position berhasil mencuri kesempatan dengan menyodok ke posisi 2 dan Dovizioso tercecer di posisi 4.
Formasi podium saat finish di Lap 10 adalah Lorenzo-Iannone-Marquez.
Lorenzo makin tak tersentuh dengan unggul 5,107 detik dari Iannone dan 5,123 detik dari Marquez.
Formasi podium itu bertahan hingga Lap 17 yang ditandai pertarungan sengit antara Iannone vs Marquez.
Antiklimaks terjadi ketika Marquez terpeleset saat menikung tajam ke kiri pada Lap 17 dan terjatuh.
Marquez sangat frustasi dan tidak berupaya keras meneruskan balapan yang masih menyisakan 6 lap.
Sementara itu, Rossi berhasil menyodok ke posisi 6 pada Lap 10 dengan selisih 7,273 dari Lorenzo.
Posisi 6 tersebut bertahan hingga Lap 12 dan di Lap 13 Rossi berhasil menyalip Dovizoso sekaligus mengambil alih posisi 5 dan bertahan hingga Lap 17.
Lap 18-23
Mundurnya Marquez di Lap 17 membuat Rossi langsung menyodok di posisi 4 dan bertarung seru dengan Dani Pedrosa di posisi 3.
Pertarungan tersebut dimenangkan Rossi, sehingga formasi podium saat finish di Lap 18 adalah Lorenzo-Iannone-Rossi. Lorenzo unggul telak 8,423 detik dari Iannone dan 9,432 detik dari Rossi.
Rossi terus ditempel Pedrosa yang hanya berjarak 0,071 detik saat sama-sama menyentuh garis finish dan kedua terlihat seolah-olah sejajar.
Formasi podium tersebat bertahan hingga akhir balapan sebanyak 23 lap atau menempuh jarak 120,6 kilometer.
Lorenzo membukukan waktu 41:39,173 (41 menit 39,173 detik) unggul 5,563 detik dari Iannone dan 6,661 detik dari Rossi.
Sementara itu, Dani Pedrosa mampu menyelematkan muka Repsol Honda dengan finish di posisi 4 berjarak 3,317 detik di belakang Rossi.
Hasil MotoGP Seri 6 di Mugello Italia Minggu 31 Mei 2015
No. | Poin | Pebalao | Tim | Motor | Waktu | |||||
1 | 25 | Jorge LORENZO | Movistar Yamaha MotoGP | Yamaha | 41:39,173 | |||||
2 | 20 | Andrea IANNONE | Ducati Team | Ducati | +5,563 | |||||
3 | 16 | Valentino ROSSI | Movistar Yamaha MotoGP | Yamaha | +6,661 | |||||
4 | 13 | Dani PEDROSA | Repsol Honda Team | Honda | +9,978 | |||||
5 | 11 | Bradley SMITH | Monster Yamaha Tech 3 | Yamaha | +15,284 | |||||
6 | 10 | Pol ESPARGARO | Monster Yamaha Tech 3 | Yamaha | +15,665 | |||||
7 | 9 | Maverick VIÑALES | Team SUZUKI ECSTAR | Suzuki | +23,805 | |||||
8 | 8 | Michele PIRRO | Ducati Team | Ducati | +29,152 | |||||
9 | 7 | Danilo PETRUCCI | Octo Pramac Racing | Ducati | +32,008 | |||||
10 | 6 | Yonny HERNANDEZ | Octo Pramac Racing | Ducati | +34,571 | |||||
11 | 5 | Scott REDDING | EG 0,0 Marc VDS | Honda | +38,553 | |||||
12 | 4 | Loris BAZ | Athinà Forward Racing | Yamaha Forward | +42,158 | |||||
13 | 3 | Hector BARBERA | Avintia Racing | Ducati | +44,801 | |||||
14 | 2 | Alvaro BAUTISTA | Aprilia Racing Team Gresini | Aprilia | +50,435 | |||||
15 | 1 | Eugene LAVERTY | Aspar MotoGP Team | Honda | +53,060 | |||||
16 |
| Mike DI MEGLIO | Avintia Racing | Ducati | +1:15,265 | |||||
17 |
| Karel ABRAHAM | AB Motoracing | Honda | +1:15,381 | |||||
18 |
| Marco MELANDRI | Aprilia Racing Team Gresini | Aprilia | +1:41,840 | |||||
GAGAL FINISH | ||||||||||
- | - | Cal CRUTCHLOW | CWM LCR Honda | Honda | 3 Lap | |||||
- | - | Marc MARQUEZ | Repsol Honda Team | Honda | 6 Lap | |||||
- | - | Andrea DOVIZIOSO | Ducati Team | Ducati | 10 Lap | |||||
- | - | Stefan BRADL | Athinà Forward Racing | Yamaha Forward | 20 Lap | |||||
- | - | Nicky HAYDEN | Aspar MotoGP Team | Honda | 20 Lap | |||||
- | - | Aleix ESPARGARO | Team SUZUKI ECSTAR | Suzuki | 21 Lap | |||||
- | - | Jack MILLER | CWM LCR Honda | Honda | 21 Lap | |||||
- | - | Alex DE ANGELIS | E-Motion IodaRacing Team | ART | 21 Lap | |||||
Sumber: motogp.com