Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PIALA THOMAS 2014: Indonesia Optimistis Juara

Dalam Team Building tim inti piala Thomas dan Uber Indonesia di Bogor pada 2-3 Mei 2014 kemarin, di sesi sharing dari pelatih kepala tim Thomas, Herry Iman Pierngadi bercerita kisahnya ketika berhasil memenangkan Piala Thomas pada 2002. Sejenak tim Thomas dan Uber Indonesia terjebak nostalgia digdaya masa lalu.
Tim Indonesai untuk Piala Thomas dan Piala Uber di India/JIBI
Tim Indonesai untuk Piala Thomas dan Piala Uber di India/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA -Tim bulutangkis Indonesia optimistis merebut kembali Piala Thomas yang lepas sejak 2004 di Jakarta, yang saat itu dijuarai oleh China dan Indonesia berada di peringkat keempat.

Peluang tim Thomas Indonesia untuk kembali merengkuh gelar juara terbuka lebar. Tim Indonesia diperkuat pemain yang memiliki peringkat dunia yang cukup baik  seperti Juara Dunia Ganda Putra 2013, Hendra/Ahsan, peringkat lima IBF Tommy Sughiarto  dan Simon Santoso, yang  berada dalam peforma terbaiknya setelah mengalahkan Lee Chong Wei di final Singapura Super Series beberapa waktu silam.

"Kami optimis dan yakin di Piala Thomas 2014. Pokoknya kami sudah siap untuk merebut kembali Piala Thomas," ujar Hendra, Kapten Tim Thomas Indonesia seperti dilansir situs PBSI.

Dalam Team Building  tim inti piala Thomas dan Uber Indonesia di Bogor pada 2-3 Mei 2014 kemarin, di sesi sharing dari pelatih kepala tim Thomas, Herry Iman Pierngadi bercerita kisahnya ketika berhasil memenangkan Piala Thomas pada 2002. Sejenak tim Thomas dan Uber Indonesia terjebak nostalgia digdaya masa lalu.

Rekor Juara Indonesia di Piala Thomas

TimJuaraRunner up
Indonesia1958, 1961, 1964, 1970, 1973, 1976, 1979, 1984, 1994, 1996, 1998, 2000,20021967, 1982, 1986, 1992. 2010

Gelar Juara Piala Thomas Terakhir Indonesia

TahunTempatTimSkorTimPeringkat ketigaPeringkat keempat
2002Guangzhou, ChinaIndonesia3-2MalaysiaDenamrkChina

Tim Thomas dan Uber Indonesia, terus dimatangkan. Terutama mental agar tercipta semangat juang yang tinggi. Salah satunya dengan menceritakan kisah sukses Indonesia pada Piala Thoas beberapa tahun lalu. Seperti yang dilakukan di Bogor pada 2-3 Mei 2014. Pelatih kepala tim Thomas, Herry Iman Pierngadi mengisahkan  ketika Indonesia berhasil memenangkan Piala Thomas pada 2002.

Herry dalam sesi sharing itu mengatakan negeri ini rindu akan sebuah prestasi yang membanggakan. Saatnya tim bulutangkis Indonesia membuat sesuatu yang membanggakan di India nanti [Gelaran Piala Thomas dan Uber].

"Dulu [1998] saat kembali ke Tanah Air, setelah menjuarai Piala Thomas 2002, bus  kami melewati gedung MPR-DPR. Saat itu, di sana demonstrasi. Namun, ketika para demonstran melihat bus kami, mereka berhenti sejenak dan membalikkan badan ke arah bus kami dengan memberikan tepuk tangan atas keberhasilan tim Thomas saat itu," kenang Herry.

Kisah-kisah kesuksesan masa silam ini diharapkan bisa memacu semangat tim Thomas dan Uber yang siap bertolak ke India minggu depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Surya Rianto
Sumber : PBSI
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler