Bisnis.com, SURABAYA--PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk memecahkan rekor jalan sehat dengan 12.045 orang peserta menggenakan udheng (ikat kepala) khas Jawa Timur, Minggu (24/11/2013).
Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri) menyatakan torehan baru itu mengalahkan rekor pemakaian ikat kepala serupa udeng 9.965 orang di Jawa Barat pada 21 Februari 2010 silam.
Direktur Utama Bank Jatim Hadi Sukrianto menguraikan acara jalan sehat sekaligus pemecahan rekor Muri merupakan sarana mendekatkan diri ke masyarakat. Sehingga diharapkan nasabah semakin percaya terhadap bank yang saham utamanya dimiliki Pemprov Jatim itu.
"Ini juga mendorong masyarakat semakin gemar menabung di Bank Jatim," jelasnya, Minggu.
Sampai akhir Oktober 2013, dana pihak ketiga emiten berkode BJTM itu Rp27,8 triliun naik 7,94% dibanding perolehan periode sama tahun lalu Rp25,7 triliun. Dari jumlah dana itu, tabungan Simpanan Pembangunan Daerah (Simpeda) berkontribusi Rp7,33 triliun atau 26,36% dari DPK.
Nasabah Simpeda yang memiliki saldo Rp10 juta dengan kelipatan Rp5 juta dan mengendap setidaknya satu bulan berhak ikut program hadiah. Di sela-sela pemecahan rekor Muri, diundi pula hadiah utama Honda CRV dan uang tunai masing-masing Rp500 juta.
"BOPO [biaya operasional terhadap pendapatan operasional] masih terjaga di bawah 70%. Jadi kami masih efisien," jelasnya saat ditanya apakah program berhadiah tak membebani ketika persaingan penghimpunan dana pihak ketiga semakin ketat.
Bank Jatim Pecahkan Rekor Jalan Sehat
PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk memecahkan rekor jalan sehat dengan 12.045 orang peserta menggenakan udheng (ikat kepala) khas Jawa Timur, Minggu (24/11/2013).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Miftahul Ulum
Editor : Ismail Fahmi
Topik
Konten Premium