Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

WJAOR 2013: Ini Perjalanan Tim Mopar Indonesia Taklukkan Medan Berat

BISNIS.COM, JAKARTA--Tim Mopar Indonesia dengan kendaraan Wrangler JK berhasil menyelesaikan seluruh tantangan dan rintangan di West Java Adventure Offroad (WJAOR) 2013 dengan baik. 

BISNIS.COM, JAKARTA--Tim Mopar Indonesia dengan kendaraan Wrangler JK berhasil menyelesaikan seluruh tantangan dan rintangan di West Java Adventure Offroad (WJAOR) 2013 dengan baik. 

Tim ini berhasil finish pada hari Minggu sore, setelah melewati perjuangan berat yang dimulai dari Kamis (6/6/2013) selama 4 hari.

Di hari terakhir, Tim Mopar Indonesia yang terdiri dari driver Ari Utama dengan co-driver TB Adhi, Sri Hascaryo dan Agus Prio Sulistyo, serta Zulkarnain Danie dengan co-driver Datuk berhasil menyelesaikan 3 Special Competition Stage (SCS) yang berlangsung di daerah Pantai Pananjung Pangandaran, Jawa Barat.

Setelah melewati hari pertama dan kedua sejauh kurang lebih 110 km, Tim Mopar Indonesia melanjutkan hari ketiga WJAOR 2013 dari daerah Ciparakan – Padaherang, dimulai dari pukul 06.30 pagi. Di hari ketiga ini, lintasan yang harus ditempuh berjarak kurang lebih 93 km.

Walaupun sempat harus berhenti karena ada kemungkinan terjadinya perubahan rute, seluruh anggota tim tetap bersemangat dan bertekad untuk dapat menyelesaikan tantangan hari ketiga ini.

Ditemani oleh hujan yang cukup deras dan kabut, Tim Mopar Indonesia langsung berhadapan dengan jalanan sempit, jurang di kiri dan kanan, jalanan naik turun, dan juga lintasan negatiF, yaitu lintasan-lintasan yang konturnya miring ke kiri atau ke kanan.

Salah satu anggota tim sempat terjebak di lintasan miring dengan jurang yang cukup dalam di sebelahnya. Namun berkat kekompakkan tim, hal ini dapat segera diatasi dan tim dapat melanjutkan perjalanannya.

“Hari ketiga ini memang cukup berat. Selain sempat terjebak di lintasan negatif, salah satu kendaraan juga sempat mengalami ban kempis, sehingga harus diganti," ujar Sri Hascaryo, salah satu driver tim Mopar Indonesia yang lebih dikenal dengan nama panggilannya, ‘Yoyok’.

Akhirnya, setelah perjalanan panjang lebih dari 10 jam, melalui berbagai macam tipe jalan dan rintangan, tim Mopar Indonesia berhasil menyelesaikan hari ketiga dan finish di daerah Pantai Pananjung Pangandaran, Jawa Barat.

Pada hari terakhir, Minggu 9 Juni 2013, Tim Mopar Indonesia yang juga didukung oleh PT Garansindo Inter Global, sebagai Agen Pemegang Merek (APM) untuk kendaraan Jeep dan juga part serta aksesoris Mopar, mendapatkan nomor urut start ke-21.

Berdasarkan pengalamannya menjadi juara nasional speed offroad, TB Adhi bertukar posisi dengan Ari Utama, di mana di tiga hari sebelumnya TB Adhi berperan sebagai co-driver, di tiga SS ini, TB Adhi bertukar posisi menjadi driver.

Hasilnya sudah dapat di duga, bahwa Tb Adhi yang tahun ini tergabung di dalam Power F Speed Offroad Team di ajang Kejuaraan Nasional Speed Offroad, dapat menyelesaikan ketiga Special Stage itu dengan sangat baik.

Tetapi sayang, di SS3, SS terakhir, salah satu driver Tim Mopar Indonesia sempat sedikit keluar jalur, menyentuh garis dan mengenai patok jalan. Berdasarkan peraturan, di setiap kesalahan yang dilakukan, peserta akan diberikan pinalti waktu sebesar 5 detik. Tetapi walaupun demikian, Tim Mopar Indonesia masih bisa menduduki posisi ke-15 dari 85 tim yang ikut serta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Sepudin Zuhri
Editor : Sepudin Zuhri

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler