Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

F1Webber juarai Monaco 2012 dengan waktu 1:46:06,557, Alonso puncaki Klasemen

 

 

Klasemen 5 besar pebalap hingga seri ke-6 F1 2012 di Monaco

Posisi

Pebalap

Tim

Poin

1

 Fernando Alonso

 Ferrari

76

2

 Sebastian Vettel

 Red Bull Racing-Renault

73

3

 Mark Webber

 Red Bull Racing-Renault

73

4

 Lewis Hamilton

 McLaren-Mercedes

63

5

 Nico Rosberg

 Mercedes

59

Sumber: Formula1.com

 

 

 

JAKARTA: Sukses menjuarai seri ke-6 balap Formula 1 (F1) di Sirkuit Monaco, Minggu 27 Mei 2012, posisi Mark Webber  melambung dari posisi ke-5 menjadi ke-3 klasemen sementara, sedangkan pimpinan klasemen dipegang Fernando Alonso yang hanya finish di posisi ke-3.

 

Data Live Timing situs resmi Formula 1 menunjukkan Webber berhasil menjadi jawara F1 seri ke-6 di Sirkuit Monaco dengan catatan waktu 1:46:06,557 (1 jam 46 menit 6,557 detik) dengan menyelesaikan 78 putaran.

 

Dengan jarak satu putaran 3,34  km, pebalap berdarah Australia itu telah menempuh jarak 260,52 km. Dengan kata lain, kecepatan rata-rata per lap pebalap dari tim Red Bull Racing-Renault itu adalah 1:21,623 (1 menit 21,623 detik) per lap.  Webber menggeber jet daratnya dengan kecapatan rata-rata  24,44 detik per kilometer.

 

Dari 24 pebalap yang mengikuti lomba dan mewakili 12 tim, hanya 16 pebalap yang berhasil masuk garis finish, namun hanya 10 pebalap yang masuk kelompok 10 besar yang mendapatkan tambahan poin.

 

Aturan F1 menyebutkan poin hanya diberikan kepada pebalap yang finish di urutan 10 besar dengan perolehan poin berturut-turut 25, 18, 15, 12, 10, 8, 6, 4, 2, dan 1.

 

Dengan menjadi juara di sirkuit Monaco, Webber berhak mendapat tambahan poin 25 menjadi 73. Angka ini sama dengan raihan rekan satu timnya Sebastian Vettel yang finish di posisi ke-4 dengan tambahan 12 poin.

 

Sementara itu, Fernando Alonso dari Ferrari yang finish di urutan ke-3 mendapat tambahan 15 poin menjadi 76 dan langsung tampil menjadi pemuncak klasemen dengan keunggulan 3 poin dari Webber dan Vettel.

 

Adapun Nico Rosberg (Mercedes) sebagai runner-up di seri Monaco 2012 mendapat tambahan 18 poin menjadi 59 dan peringkatnya meningkat dari posisi ke-7 menjadi ke-5. (sut)

 

 

 

 

Hasil Balap F1 seri ke-6 di Sirkuit Monaco Minggu 27 Mei 2012

Posisi

Pebalap

Tim

Waktu

1

Mark Webber

Red Bull Racing-Renault

1:46:06,557

2

Nico Rosberg

Mercedes

+0,6 detik

3

Fernando Alonso

Ferrari

+0,9 detik

4

Sebastian Vettel

Red Bull Racing-Renault

+1,3 detik

5

Lewis Hamilton

McLaren-Mercedes

+4,1 detik

6

Felipe Massa

Ferrari

+6,1 detik

7

Paul di Resta

Force India-Mercedes

+41,5 detik

8

Nico Hulkenberg

Force India-Mercedes

+42,5 detik

9

Kimi Räikkönen

Lotus-Renault

+44,0 detik

10

Bruno Senna

Williams-Renault

+44,5 detik

11

Sergio Perez

Sauber-Ferrari

+1 Lap

12

Jean-Eric Vergne

STR-Ferrari

+1 Lap

13

Heikki Kovalainen

Caterham-Renault

+1 Lap

14

Timo Glock

Marussia-Cosworth

+1 Lap

15

Narain Karthikeyan

HRT-Cosworth

+2 Lap

16

Jenson Button

McLaren-Mercedes

+8 Lap

Gagal

Daniel Ricciardo

STR-Ferrari

+13 Lap

Gagal

Charles Pic

Marussia-Cosworth

+14 Lap

Gagal

Michael Schumacher

Mercedes

+15 Lap

Gagal

Vitaly Petrov

Caterham-Renault

Gangguan elektrik

Gagal

Kamui Kobayashi

Sauber-Ferrari

Kecelakaan

Gagal

Pedro de la Rosa

HRT-Cosworth

Kecelakaan

Gagal

Pastor Maldonado

Williams-Renault

Kecelakaan

Gagal

Romain Grosjean

Lotus-Renault

Kecelakaan

Sumber: Formula1.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : News Editor
Editor : Sutarno
Sumber : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler