Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indonesia Tanpa Ganda Putri di Orleans Masters 2022, 8 Pasangan Ditarik Mundur

PBSI menarik delapan wakil Indonesia di sektor ganda putri dari turnamen bulu tangkis Orleans Masters 2022.
Greysia Polii-Apriyani Rahayu bersama pelatih ganda putri, Eng Hian/Badminton Indonesia
Greysia Polii-Apriyani Rahayu bersama pelatih ganda putri, Eng Hian/Badminton Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA - PBSI menarik delapan wakil Indonesia di sektor ganda putri dari turnamen bulu tangkis Orleans Masters 2022.

Pelatih sektor ganda putri PBSI, Eng Hian, mengatakan penarikan dilakukan lantaran sejumlah pemain masih memerlukan pemulihan dari cedera.

Tiga pemain ganda putri, Apriyani Rahayu, Ribka Sugiarto, dan Putri Syaikah belum fit betul untuk bertanding di Orleans Masters 2022.

"Untuk Apriyani Rahayu, Ribka Sugiarto dan Putri Syaikah, masih dalam proses penyembuhan cedera. Jadi saya memutuskan untuk menarik keikutsertaan mereka di Orleans Masters 2022," kata Eng Hian dalam keterangan tertulis PBSI, Selasa (29/3/2022).

Turnamen Orleans Masters 2022 mulai bergulir pada Selasa (29/3/2022), hingga Minggu (3/4/2022) di Prancis.
Turnamen BWF Super 100 tersebut berlangsung menjanjikan total hadiah sebesar US$ 90 ribu atau Rp1,2 miliar.

"Sedangkan yang lain, sebenarnya dalam program turnamen saya ada turnamen back to back yaitu Polish International Challenge. Karena situasi tidak aman, PBSI tidak jadi mengikuti turnamen tersebut," ujar Eng Hian.

Pelatih yang membawa Greysia Polii / Apriyani Rahayu merebut medali emas Olimpiade Tokyo 2020 tersebut menambahkan bahwa tidak sepadan untuk mengirimkan wakil hanya ke satu turnamen di Eropa dengan melihat waktu perjalanan dan evaluasi target performance.

Eng Hian menjelaskan, para pemain muda yang peringkatnya masih di atas top 100 ini masih memerlukan turnamen yang bersifat back to back.

Oleh karena itu, Eng Hian sudah membuat turnamen untuk mereka di bulan Juni mendatang.

"Pemain yang diprogramkan untuk mengikuti Orleans Masters ini kan rangkingnya masih di atas top 100 dan perlu turnamen back to back lebih banyak dengan level yang sesuai dengan kapasitas mereka sekarang," kata Eng Hian.

Dua wakil Indonesia lain juga mundur. Selain pasangan ganda putra, Teges Satriaji Cahyo Hutomo/Christopher David Wijaya, wakil tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung juga mundur dari turnamen.

Gregoria ditarik karena masih harus menjalani pemulihan setelah terpapar Covid-19.

Indonesia pun hanya akan menurunkan wakilnya di sektor tunggal putra, tunggal putri dan ganda campuran.

Berikut daftar ganda putri yang batal ikut turnamen Orleans Masters:

- Siti Fadia Silva Ramadhanti/Apriyani Rahayu
- Nita Violina Marwah/Putri Syaikah
- Ribka Sugiarto/Febby Valencia Dwijayanti Gani
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
- Melani Mamahit/Tryola Nadia
- Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro
- Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari
- Kelly Larissa/Savira Nurul Husnia

Daftar wakil Indonesia yang akan bermain di Orleans Masters 2022:

Tunggal putra:
- Chico Aura Dwi Wardoyo
- Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay
- Christian Adinata

Tunggal Putri:
- Putri Kusuma Wardani

Ganda Campuran:
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
- Zachariah Josianho Sumanti/Hediana Julimarbela
- Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler