Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Tenis WTA Finals 2021: Muguruza ke Final Usai Kalahkan Badosa

Garbine Muguruza maju ke final WTA Finals setelah menang 6-3 6-3 atas rekan senegaranya sesama petenis Spanyol Paula Badosa dalam laga semifinal.
Garbine Muguruza Blanco/Reuters-Edgar Su
Garbine Muguruza Blanco/Reuters-Edgar Su

Bisnis.com, JAKARTA - Garbine Muguruza maju ke final WTA Finals setelah menang 6-3 6-3 atas rekan senegaranya sesama petenis Spanyol Paula Badosa dalam laga semifinal di Guadalajara, Meksiko, Rabu (17/11/2021).

Pada pertemuan pertama dalam karier mereka, Muguruza berada lebih unggul dari Badosa sejak awal pertandingan, dan dia mematahkan juara Indian Wells itu dengan pukulan forehand untuk merebut set pertama.

Badosa yang mantan petenis nomor satu dunia dan juara dua kali Grand Slam itu tidak mampu mempertahankan servisnya pada gim kedua set kedua. Sementara, Muguraza berhasil mematahkan tiga peluang break point Badosa dalam gim ketiga untuk memimpin 3-0.

Berhasil memimpin set kedua hingga 5-2, Muguruza memastikan kemenangan ketika Badosa melepaskan pukulan backhand yang menyangkut net.

"Saya pikir ini pertandingan terbaik yang saya mainkan sejauh ini di Guadalajara," kata Muguruza seperti dikutip Reuters. "Itu sungguh pertandingan yang berat. Tapi saya senang sekali bisa menang."

Muguruza yang akan mengakhiri tahun ini sebagai peringkat tiga dunia, akan menghadapi Maria Sakkari dari Yunani atau Anett Kontaveit dari Estonia yang akan bermain dalam sesi malam, pada babak final yang akan digelar Rabu waktu setempat atau Kamis WIB.

Sementara itu, kalah melawan Muguruza telah mengakhiri tahun penuh terobosan yang dilakukan Badosa yang akan menyelesaikan musim pada peringkat delapan dunia yang merupakan terbaik dalam kariernya.

"Hari ini adalah hari yang berat," kata Badosa. 

Tahun lalu turnamen akhir musim WTA Finals tidak diadakan karena pandemi COVID-19 dan semula dijadwalkan berlangsung di Shenzen sebelum dipindahkan ke Meksiko karena pembatasan perjalanan terkait pandemi di China.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper