Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wang Hajar Barty, Tantang Serena Williams di 8 Besar Tenis AS Terbuka

Petenis unggulan kedua tunggal putri Ashleigh Barty disingkirkan petenis China Wang Qiang pada babak keempat atau 16 besar turnamen tenis US Open (AS Terbuka) di New York.
Petenis China Wang Qiang setelah menundukkan Ashleigh Barty./Reuters
Petenis China Wang Qiang setelah menundukkan Ashleigh Barty./Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Petenis unggulan kedua tunggal putri Ashleigh Barty disingkirkan petenis China Wang Qiang pada babak keempat atau 16 besar turnamen tenis US Open (AS Terbuka) di New York pada Senin (2/9/2019) pagi WIB dengan skor 6-2 6-4.

Wang sebelumnya tidak pernah memenangi satu set pun dari mantan petenis nomor satu dunia tersebut dalam dua pertemuan sebelumnya.

Unggulan ke-18 itu pun terlihat dalam kesulitan setelah Barty yang berpaspor Australia tampil mendominasi dalam servis pada awal pertandingan.

Meski demikian, Wang berhasil menjaga ketenangannya dan mengambil keuntungan dari lebih 25 unforced errors yang dilakukan Barty.

Wang yang berusia 27 tahun mencapai perempat final untuk pertama kalinya dalam turnamen tingkat Grand Slam dan akan menghadapi petenis tuan rumah Serena Williams dalam pertandingan 8 besar yang dijadwalkan berlangsung pada Selasa (3/9/2019).

Serena Williams berhasil menaklukkan petenis Kroasia Petra Martic dengan angka 6-3 6-4 meskipun harus bertarung melawan diri sendiri akibat menderita cedera pergelangan kaki yang memaksanya menerima perawatan pada set kedua.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara/Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper