Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Zohri & Sapwaturahman Raih Emas Atletik di Kuala Lumpur

Pelari Indonesia Lalu Muhammad Zohri meraih medali emas lari 100m putra pada 1st Malaysia Open Grand Prix di Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Sabtu (30/3/2019).
Spriner Indonesia Lalu Muhammad Zohri/Bisnis-Nur Faizah Al Bahriyatul Baqiroh
Spriner Indonesia Lalu Muhammad Zohri/Bisnis-Nur Faizah Al Bahriyatul Baqiroh

Bisnis.com, JAKARTA – Pelari Indonesia Lalu Muhammad Zohri meraih medali emas lari 100m putra pada 1st Malaysia Open Grand Prix di Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Sabtu (30/3/2019).

Menurut keterangan dari PB Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) pada Sabtu malam, Zohri yang berlari di lintasan keenam mencatatkan waktu 10,20 detik.

Sprinter asal Nusa Tenggara Barat itu finis di posisi pertama mengungguli pelari Malaysia, Zulfiqar Ismail, yang finis di posisi kedua dengan catatan waktu 10,41 detik. Sedangkan peringkat ketiga diraih pelari Taiwan, Wei-Hsu Wang, dengan catatan waktu 10,44 detik.

Selain Zohri, Indonesia juga merebut medali emas di turnamen atletik tersebut melalui Sapwaturahman di nomor lompat jauh.

Sapwaturrahman meraih medali emas dengan lompatan 7,97 m, mengalahkan pelompat jauh asal Malaysia Andre Anuar yang mencatat lompatan sejauh 7,72 m, disusul pelompat asal Korea Selatan Joo Eunjae yang melompat sejauh 7,69 m.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper