Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil French Open 2018, Kevin/Marcus Melaju ke Final

Atlet bulu tangkis ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon lolos ke putaran final turnamen Prancis Terbuka 2018 dengan menaklukkan pasangan India di semifinal di Paris, Prancis, pada Minggu (28/10/2018) dini hari WIB.
Pasangan ganda putra Indonesia Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya/PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya/PBSI

Bisnis.com, JAKARTA – Atlet bulu tangkis ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon lolos ke putaran final turnamen Prancis Terbuka 2018 dengan menaklukkan pasangan India di semifinal di Paris, Prancis, pada Minggu (28/10/2018) dini hari WIB.

Kevin/Marcus, seperti dipantau dari laman resmi Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), menang dua gim langsung 21-12, 26-24 atas pasangan India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty selama 42 menit permainan turnamen tingkat Super 750 itu.

Pasangan atlet Merah-Putih yang akrab disapa Minions itu semakin mengokohkan catatan pertemuan mereka dengan Satwiksairaj/Chirag menjadi 5-0 setelah hasil di Paris itu.

Minions sebetulnya berpeluang menyelesaikan permainan tanpa melewati game setting pada gim kedua. Hanya saja, ketika kubu Indonesia meraih "match point" 21-19, ganda India peringkat 25 dunia itu mampu menambah satu poin sehingga memaksa Kevin/Marcus bermain hingga lewat poin 20 gim kedua.

"Permainan lawan pada gim kedua sangat berbeda dengan gim pertama. Mereka punya peningkatan pola permainan. Pada gim pertama, mereka mungkin bermain secara gugup sehingga bermain tidak nyaman," kata Marcus yang mengaku lega bisa lolos ke final, seperti dilansir laman resmi Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI).

Sementara itu, Kevin mengakui perubahan pola permainan Satwiksairaj/Chirag pada gim kedua dari sisi kecepatan dan pertahanan yang lebih rapat pada gim kedua dalam turnamen berhadiah total US$750.000 itu.

Di final yang akan berlangsung Minggu waktu setempat di Stadion Pierre de Coubertin Paris, Kevin/Marcus menantang pasangan China Han Chengkai/Zhou Haodong yang menundukkan ganda Taiwan Lee Jhe-Huei/Lee Yang 13-21 21-18 21-17 di semifinal.

Pertemuan di Prancis Terbuka 2018 itu akan menjadi catatan pertemuan ketiga bagi Kevin/Marcus dengan Han/Zhou setelah keduanya berhadapan dalam Kejuaraan Dunia 2018 dan China Terbuka 2018.

"Kami sudah mengevaluasi penampilan kami pada pertemuan sebelumnya. Kami harus lebih siap kelelahan dengan kondisi lapangan di Paris karena lawan tidak mudah ditaklukkan. Mereka pernah mengalahkan kami sehingga kami akan lebih waspada," kata Kevin.

Minions menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang mampu menembus putaran final Prancis Terbuka 2018 setelah ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu kalah dari pasangan Jepang Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara di semifinal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler