Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bulu Tangkis Prancis Terbuka 2018: Besok Dimulai, Siapa Saja Lawan Pemain Indonesia?

Selepas turnamen bulu tangkis Denmark Terbuka 2018, para pemain badminton kelas dunia saat ini berkumpul di Paris, Prancis. Mereka bersiap-siap turun di kejuaraan Prancis Terbuka yang akan dimulai Selasa (23/10/2018).
Anthony Sinisuka Ginting/Bisnis-Dwi Prasetya
Anthony Sinisuka Ginting/Bisnis-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA — Selepas turnamen bulu tangkis Denmark Terbuka 2018, para pemain badminton kelas dunia saat ini berkumpul di Paris, Prancis. Mereka bersiap-siap turun di kejuaraan Prancis Terbuka yang akan dimulai Selasa (23/10/2018).

Dari undian yang telah digelar, pemain tunggal putra Indonesia peraih medali emas Asian Games 2018 Jonatan Christie akan turun berhadapan dengan wakil dari India Sameer Verma. Sedangkan juara China Terbuka 2018 Antony Sinisuka Ginting berhadapan dengan tunggal Thailand, Kantaphon Wangcharoen.

Sementara itu, Tommy Sugiarto akan menghadapi wakil Korea Selatan Son Wan Ho.

Di nomor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung berhadapan dengan wakil China Taipei Lee Chia Hsin, sedangkan Fitriyani melawan unggulan ketujuh dari China, He Bingjiao.

Lalu di nomor ganda putra, pasangan nomor satu dunia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo bertemu dengan pasangan Jerman Mark Lamsfuss/Marvin Emil Saidel. Sementara itu, pasangan senior Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan berjumpa pasangan Belanda,  Jelle Mass/Robin Tabeling.

Jika kedua pasangan itu mampu mulus melalui lawan-lawannya, keduanya bisa bertemu di babak perempatfinal.

Pasangan ganda putra lain yang turun yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang akan menghadapi pemain nonunggulan dari Malaysia Aaron Chia/Wooi Yik Soh.

Sektor ganda putri, tiga pasangan Indonesia siap bertempur mulai besok. Pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu berjumpa dengan pasangan China Du Yue/Li Yinhui. Lalu pasangan Anggia Shitta Awanda/Della Destiara Harris berhadapan dengan pasangan India, Jakkampudi Meghana/Poorvisha S. Ram.

Jika lolos di putaran pertama, dua pasangan ganda putri Indonesia langsung berjumpa di putaran kedua.

Satu lagi wakil ganda putri yakni Ni Ketut Mahadewi Istarani/Rizki Amelia Pradipta yang berjumpa dengan pasangan Thailand Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.

Adapun empat wakil Indonesia juga siap bertanding di nomor ganda campuran. Mereka yang turun bertanding yakni pasangan Ricky Karandasuwardi/Debby Susanto yang akan berhadapan dengan pasangan Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith.

Semifinalis Denmark Terbuka Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang menempati unggulan ketiga berhadapan dengan pasangan China Taipei Lee Yang/Hsu Ya Ching. Lalu pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja bertemu unggulan keempat dari Hong Kong Tang Chun Man/Tse Ying Suet.

Terakhir pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti bertemu pasangan Denmark Mikkel Mikkelsen/Mai Surrow.

Turnamen bulu tangkis Prancis Terbuka merupakan salah satu rangkaian World Tour Super 750.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler