Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sumbang Emas Ke-20 untuk Indonesia, Abdul Malik Cium Ibunya

Pesilat Indonesia Abdul Malik memilih cara lain, mencium ibunya sesaat setelah dinyatakan menang dan meraih emas ke-8 untuk cabang silat atau medali Ke-20 untuk kontingan Indonesia secara keseluruhan.
Pesilat Indonesia Abdul Malik mencium ibunya sesaat setelah dinyatakan menang dan meraih emas ke-8 untuk Indonesia./Bisnis-Yusran Yunus
Pesilat Indonesia Abdul Malik mencium ibunya sesaat setelah dinyatakan menang dan meraih emas ke-8 untuk Indonesia./Bisnis-Yusran Yunus

Bisnis.com, JAKARTA - Beragam ekspresi dilakukan atlet Indonesia saat berhasil mempersembahkan medali emas pada laga Asian Games 2018.

Ada atlet yang berlari melakukan selebrasi sambil membawa bendera Merah Putih, ada yang melakukan sujud syukur, ada pula yang menggigit medali yang diraihnya.

Pesilat Indonesia Abdul Malik memilih cara lain, mencium ibunya sesaat setelah dinyatakan menang dan meraih emas ke-8 untuk cabang silat atau medali Ke-20 untuk kontingan Indonesia secara keseluruhan.

Abdul Malik membungkam Muhammad Faizul Nasir M Nasir  dari Malaysia dengan angka telak 5-0 pada final nomor 50-55 kg putra, Senin (27/8/2018).

Sumbang Emas Ke-20 untuk Indonesia, Abdul Malik Cium Ibunya

Abdul Malik (kanan) saat melawan pesilat Thailand Sobri Cheni (kiri) di babak perempat final, Jumat (24/8/2018)./Antara-INASGOC/Melvinas Priananda

Emas yang diraih Abdul Malik menandai aksi sapu bersih medali emas oleh pesilat Indonesia.

Sebelumnya, Abdul Malik berhasil mengalahkan pesilat Laos Bo Thammavongsa di semi final. Mengandalkan teknik guntingan, Malik melaju ke final.

Pesilat tunggal putra Indonesia di kelas 50-55 kg, ini menjadi penutup pesta emas Indonesia di cabang pencak silat pada laga Senin (27/8/2018) di Padepokan Pencak Silat TMII Jakarta Timur.

Sebelumnya, 7 pesilat berhasil mengamankan medali emas cabang pencak silat. Mereka adalah:

  • Sarah Tria Monita(55-60 kg)
  • Iqbal Candra Pratama (60-65 kg)
  • Komang Harik Adi Putra (65-70 kg)
  • Aji Bangkit Pamungkas (85-90 kg)
  • Nunu Nugraha, Asep Yuldan Sani dan Anggi Faisal Mubarok (silat artistik beregu putra kelas 50-60 kg)
  • Puspa Arumsari (silat artistik putri kelas 50-60 kg)
  • Yola Primadona Jampil dan Hendy (silat beregu putra)

Manajer Atlet Pencak Silat Indonesia Edhy Prabowo berterimakasih kepada perjuangan keras atlet pesilat dan segenap pelatih yang sudah mempersembahkan hasil yang luar biasa yakni 8 emas pada hari ini.

"Terima kasih juga kepada para suporter Indonesia yang dengan penuh semangat dan heroik mendukung perjuangan kami," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yusran Yunus
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler