Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indonesia Matangkan Persiapan Kejuaraan Balap Sepeda Asia

PB ISSI terus mematangkan persiapan untuk menghadapi kejuaraan balap sepeda Asian Cycling Championships (ACC) 2017 di Bahrain.
Ketua umum PB ISSI Raja Sapta Oktohari/Antara
Ketua umum PB ISSI Raja Sapta Oktohari/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Pengurus Besar Ikatan Sepeda Sport Indonesia (PB ISSI) terus mematangkan persiapan untuk menghadapi kejuaraan balap sepeda Asian Cycling Championships (ACC) 2017 di Bahrain, 24 Fabruari hingga 4 Maret mengingat waktu pelaksanaannya sudah dekat.

Ketua umum PB ISSI Raja Sapta Oktohari mengatakan guna menghadapi kejuaraan bergengsi ini pihaknya telah menyiapkan pebalap putra dan putri terbaik. Bahkan, pada kejuaraan ini untuk pertama kalinya Indonesia mengirimkan atlet para-cycling.

"Persiapan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan sebelumnya. Bahkan, turunnya pebalap yang selama ini menjalani pelatnas Sea Games 2017 ini juga sudah mendapatkan lampu hijau dari Satlak Prima," katanya pada Rabu (15/2/2017).

Menurut dia, pada ACC ini ada enam pebalap pelatnas yang dikirim yaitu Robin Manullang, Elan Riyadi, dan Jamalidin Novardianto untuk sektor putra. Sedangkan sektor putri mengirimkan Ayustina Delia Priatna, Maghfirotika, dan Liontine Vangelina Setiawan.

Sesuai dengan rencana, pebalap Indonesia yang saat ini masih digembleng di Yogjakarta dan sekitarnya ini hanya akan turun di dua nomor yaitu individual dan team time trial meski pada kejuaraan ini juga akan mempertandingkan nomor road race.

Untuk para-cycling, kata dia, Indonesia bakal menurunkan satu atlet yaitu Muhammad Fadly. Mantan pebalap motor nasional ini akan turun di nomor yang sama yaitu individual time trial dengan kategori C4 atau cedera di bawah lutut. Atlet asal Indonesia ini bakal besaing dengan wakil dari 40 negara di Asia.

"Mengirimkan atlet para-cycling ke kejuaraan Asia ini adalah sebuah sejarah. Semoga, atlet yang dikirim mampu memberikan hasil yang terbaik," kata pria yang juga seorang promotor tinju profesional itu.

Kejuaraan balap sepeda Asia di Bahrain ini diprediksi bakal berlangsung dengan ketat karena masing-masing negara bakal mengirimkan atlet terbaik. Bagi Indonesia, kejuaraan ini cukup bagus untuk menguji kemampuan atlet karena sebentar lagi juga bakal turun di Sea Games 2017 Malaysia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler