Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menlu Retno Sampaikan Undangan Asian Games untuk Moon Jae-in

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menemui Presiden Korea Selatan Moon Jae-in dalam kunjungan bilateralnya ke Korea Selatan, Jumat (27/7/2018).
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menemui Presiden Korea Selatan Moon Jae-in, Jumat (27/7)./Dok. Kementerian Luar Negeri
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menemui Presiden Korea Selatan Moon Jae-in, Jumat (27/7)./Dok. Kementerian Luar Negeri

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menemui Presiden Korea Selatan Moon Jae-in dalam kunjungan bilateralnya ke Korea Selatan, Jumat (27/7/2018).

Kunjungan Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno sebagai perwakilan khusus Presiden Republik Indonesia Joko Widodo untuk menyampaikan langsung undangan pembukaan Asian Games 2018 di Jakarta.

Retno saat bertemu dengan Presiden Moon di Blue House menyampaikan, Asian Games 2018 tidak hanya sebagai ajang kompetisi olahraga, tetapi harus dimanfaatkan sebagai momentum untuk merekatkan persahabatan dan perdamaian.

Keterangan resmi dari Kementerian Luar Negeri, Retno menyambut baik rencana Korea Selatan dan Korea Utara untuk membentuk tim bersama pada beberapa cabang di Asian Games 2018, seperti bola basket wanita, kano dan dayung.

Sementara itu, pada kesempatan yang sama, Presiden Moon menyampaikan penghargaan atas konsistensi Indonesia dalam mendukung perdamaian di Semenanjung Korea.

Presiden Moon merujuk pada pesan perdamaian yang disampaikan Presiden Jokowi kepada Duta Besar Korea Selatan dan Korea Utara di Jakarta, tanggal 30 April 2018.

Selain itu, Presiden Moon menyampaikan komitmen otoritas Korea Selatan untuk berusaha semaksimal mungkin mencari tiga ABK Indonesia yang hilang akibat kecelakaan dua kapal Korea yang bertabrakan di dekat perairan Jepang tanggal 26 Juli 2018.

Presiden Moon juga menyinggung soal special strategic partnership yang telah disepakati kedua negara, Moon sepakat dengan Menlu RI mengenai pentingnya peningkatan berbagai kerja sama konkret sebagai tidak lanjut dari kesepakatan tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler