Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Miami Heat Taklukan Cavaliers 98-79, LeBron James Cetak 18 Poin

Miami Heat Taklukan Cavaliers 98-79, LeBron James Cetak 18 Poin
Bintang basket Cleveland Cavaliers LeBron James/Twitter NBA
Bintang basket Cleveland Cavaliers LeBron James/Twitter NBA

Bisnis.com, JAKARTA - Miami Heat menaklukkan tamunya Cavaliers dengan skor 98-79 pada Selasa, membuat Cleveland mencatatkan total poin terendahnya pada musim ini.

Pemain Miami Kelly Olynyk mencetak 19 poin dan melakukan lima rebound saat bermain selama 25 menit sebagai pemain pengganti. James Johnson dan Josh Richardson masing-masing menyumbang 15 poin untuk Heat. Dwayne Wade mencetak 12 poin, empat assist, dan empat block dalam 17 menit sedangkan Goran Dragic menambahi sepuluh poin.

LeBron James mencetak 18 poin dengan enam rebound dan tujuh assist -- namun enam turnover -- untuk Cleveland, dan Rodney Hood mengemas 15 poin sebagai pemain pengganti. Jordan Clarkson dan Jose Calderon masing-masing mencetak 11 poin.

Wajah center Cleveland Kevin Love terkena siku center Miami Jordan Mickey saat berusaha menarik "charging foul" saat waktu menyisakan 1:22 pada kuarter pertama. Love meninggalkan permainan dan giginya terlihat renggang setelah benturan tersebut. Ia sempat bermain sebentar dan hanya mencetak satu poin dari tujuh menit babak pertama sebelum menepi pada babak kedua.

Trail Blazers 107, Pelicans 103 Damian Lillard mencetak 28 dari 41 poinnya pada babak kedua ketika tim tamu Portland menaklukkan New Orleans.

Jusuf Nurkic menambahi 21 poin dan sepuluh rebound, Evan Turner mencetak 14 poin dan Al Farouq Aminu mencetak sepuluh poin dan sepuluh rebound untuk Blazers.

Jrue Holiday mengukir "triple-duble" untuk New Orleans, menyelesaikan pertandingan dengan 21 poin, 11 rebound, dan 11 assist. Anthony Davis mencetak poin tertinggi untuk timnya dengan 36 poin dan 14 rebound.

Rockets 118, Bulls 86 Eric Gordon mengemas 31 poin dan rekannya Chris Paul menambahi "double-double" ketika tuan rumah Houston menundukkan Chicago.

Bermain tanpa James Harden dan Clint Capela, di mana keduanya harus beristirahat, Rockets hanya mendapatkan sedikit perlawanan dalam perjalanannya untuk meraih kemenangan beruntun kesepuluhnya. Rockets memiliki kemenangan tiga dijit ketiga mereka secara beruntun musim ini, dan Houston memenangi 27 dari 28 laga terakhirnya.

Houston memperpanjang laju kemenangan kandangnya menjadi 18 kemenangan secara beruntun, laju terlama sepanjang sejarah tim. Bulls, yang mendapatkan 22 poin dari Lauri Markkanen, kalah untuk keenam kalinya secara beruntun.

Raptors 114, Nuggets 110 DeMar DeRozan mengukir 15 poin dan delapan assist, dan Jonas Valanciunas dan Fred VanVleet juga masing-masing mengemas 15 poin untuk membantu Toronto menaklukkan tamunya Denver.

Serge Ibaka menambahi 13 poin sedangkan Jakob Poeltl dan Pascal Siakam masing-masing mengemas 12 poin untuk Raptors. Kyle Lowry mencetak 11 poin dan delapan assist untuk Toronto. Raptors memblok 16 tembakan -- termasuk empat masing-masing dari Ibaka, Lowry, dan Valanciunas, dan tiga dari Lucas Nogueira.

Nikola Jokic mencetak 29 poin, 16 rebound, dan delapan assist untuk Nuggets, yang kalah untuk kedua kalinya secara beruntun. Paul Millsap menambahi 20 poin.

Wizards 116, Spurs 106 Markieff Morris mencetak 15 poin melalui tujuh keberhasilan dari tujuh tembakan untuk memimpin enam rekan setimnya mencatatkan double-double ketika Washington meraih kemenangan atas tamunya San Antonio.

Otto Porter Jr. menambahi 14 poin untuk Wizards, yang menghentikan laju tiga kekalahan beruntunnya. Jodie Meeks mencetak 13 poin, Marcin Gortat, Kelly Oubre Jr., dan Ramon Sessions masing-masing berkontribusi 12 poin, dan Mike Scott mencetak 11 poin untuk Washington.

Forward Spurs LaMarcus Aldridge, yang mencetak 13 poin, harus meninggalkan lapangan pada kuarter kedua karena cedera lutut kiri. Ia akan menjalani pemeriksaan MRI pada Rabu pagi.

Mavericks 103, Kings 97 Harrison Barnes mencetak 20 poin dan Dennis Smith Jr. menambahi 19 poin untuk memimpin tamunya Dallas atas Sacramento.

Skal Labissiere mencetak 19 poin untuk memimpine Kings, yang telah tiga kali kalah dari empat pertandingan.

Dallas menghentikan laju lima kekalahan beruntunnya dengan menahan Sacramento sehingga hanya mencatatkan 40,9 persen keberhasilan tembakan, termasuk 26,1 persen dari lemparan tiga poin. Doug McDermott mencetak 15 poin sebagai pemain pengganti untuk Mavericks.

Pacers 92, Warriors 81 Indiana memperketat pertahanannya saat menghadapi Golden State di babak kedua, membatasi sang juara bertahan NBA sehingga hanya mencetak 33 poin dari 24 menit terakhir dalam perjalanannya untuk meraih kemenangan di Oakland, Calif.

Warriors kalah untuk pertandingan kedua secara beruntun di mana Stephen Curry, Klay Thompson, Kevin Durant, dan Draymond Green absen.

Victor Oladipo mencetak 24 poin untuk Pacers. Nick Young memimpin Warriors dengan 12 poin.

Clippers 105, Bucks 98 Laju 13-0 pada kuarter keempat membawa los Angeles melaju menuju kemenangan atas tamunya Milwaukee.

Tertinggal 83-88 setelah pemain Milwaukee Tylers memasukkan dua lemparan bebas dengan 8:17 tersisa, Clippers melaju dengan mengandalkan Austin Rivers. Putra pelatih Doc Rivers untuk mencetak sepuluh poinpertama pada laju itu, mengemas tujuh poin dan memberi assist kepada tembakan tiga poin Tobias Harris dengan 5:32 detik tersisa.

Harris memimpin Clippers dengan 19 poin. Lou Williams tampil sebagai pemain pengganti untuk mencetak 16 poin, sedangkan DeAndre Jordan menambahi 12 poin dan 16 rebound. Giannis Antetokounmpo mencetak 26 poin untuk Bucks, menambahi sembilan rebound, tujuh assist, dan lima block.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler