Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Hasil Lengkap Pertandingan NBA, Rabu 21 Maret

Ini hasil lengkap pertandingan basket NBA Rabu, 21 Maret 2018.
Pebasket Houston Rockets James Harden/Twitter NBA
Pebasket Houston Rockets James Harden/Twitter NBA

Bisnis.com, JAKARTA - James Harden mengemas 42 poin untuk membantu Houston Rockets menang 115-111 atas tuan rumah Portland Trail Blazers pada Rabu (21/3/2018) dalam lanjutan liga basket AS NBA, mengakhiri laju 13 kemenangan beruntun Blazers.

Chris Paul menambahi 22 poin, termasuk sepasang lemparan bebas saat waktu menyisakan 1,3 detik, ketika Rockets menang untuk keenam kalinya secara berturut-turut dan mendapatkan kemenangan ke-23 mereka dari 24 pertandingan.

Al-Farouq Aminu mencetak 22 poin dan Jusuf Nurkic mengemas 21 poin dan 11 rebound untuk Blazers, yang memenangi 18 dari 19 pertandingan kandang mereka sebelumnya.

Dua pemain tersubur Blazers musim ini, Damian Lillard dan CJ McCollum, total memasukkan 28 poin melalui sembilan keberhasilan dari 32 tembakan, tapi tidak memasukkan sama sekali dari 12 lemparan tiga poin.

Hasil pertandingan lainnya yang digelar pada Rabu:

Boston Celtics 100 vs Oklahoma City Thunder 99

Marcus Morris mencetak tembakan tiga poin penting dengan waktu tersisa 1,2 detik ketika tuan rumah Boston Celtics menghentikan laju enam kemenangan beruntun Oklahoma City Thunder.

Bintang Thunder Russell Westbrook gagal saat berupaya memasukkan lemparan tiga poin saat buzzer berbunyi. Westbrook mencetak 27 poin, 8 rebound, dan 9 assist untuk memimpin timnya, tetapi laju triple-double-nya terhenti pada laga kelima.

Jayson Tatum mencetak 23 poin dan mengukir 11 rebound, dan Morris menambahi 21 poin untuk Celtics, yang menang untuk keempat kalinya dalam delapan pertandingan bulan Maret. Ini pertandingan pertama dalam karier Tatum, di mana ia setidaknya mencetak 20 poin dan 10 rebound.

Toronto Raptors 93 vs Orlando Magic 86

Kyle Lowry mencetak 25 poin, dan Toronto Raptors melaju pada kuarter keempat untuk menaklukkan tuan rumah Orlando Magic.

Raptors tertinggal 8 poin saat memasuki kuarter keempat, tetapi mampu melejit melewati Magic dengan laju 16-2, yang dipicu oleh Lowry. Raptors, yang bangkit setelah laju 11 kemenangan beruntunnya dihentikan oleh Oklahoma City Thunder pada Senin (19/3/2018).

Shelvin Mack menjadi pemain pengganti untuk mencetak 17 poin, dan Aaron Gordon menyumbang 16 poin untuk Magic.

New Orleans Pelicans 115 vs Dallas Mavericks 105

Anthony Davis mencetak 37 poin untuk membantu New Orleans menundukkan tamunya Dallas. Rajon Rondo menambahi 19 poin, 14 assist, dan 9 rebound, Ian Clark mencetak 19 poin, E'Twaun Moore mengemas 14 poin, dan Cheick Diallo 10 poin untuk Pelicans. Guard New Orleans Pelicans Jrue Holiday, pencetak poin terbanyak peringkat kedua di tim itu, tidak bermain karena flu.

Dirk Nowitzki dan Harrison Barnes masing-masing mencetak 19 poin, dan Yogi Ferrell mengemas 15 poin untuk Mavericks.

Minnesota Timberwolves 123 vs Los Angeles Clippers 109

Minnesota Timberwolves melengkapi sapu bersih pertamanya musim ini atas tim tamu Los Angeles berkat koleksi 30 poin Karl-Anthony Towns.

Andrew Wiggins (27 poin), Jeff Teague (20), dan Jamal Crawford (20) menjadi empat pemain Timberwolves dengan 20 poin atau lebih.

DeAndre Jordan mencetak 18 poin dan 12 rebound untuk Clippers, yang kalah untuk keempat kalinya secara beruntun untuk Clippers.

Atlanta Hawks 99 vs Utah Jazz 94

Dennis Schroder mencetak 41 poin melalui 16 keberhasilan dari 28 tembakannya, dan Dewayne Dedmon menambahi 15 poin dan 15 rebound untuk membantu Atlanta Hawks menghentikan laju sembilan kemenangan beruntun Utah Jazz.

Taurean Prince menambahi 11 poin untuk Hawks, yang menyapu bersih musim ini dengan Jazz.

Donovan Mitchell mencetak 24 poin dan Ricky Rubio menambahi 23 poin untuk memimpin Utah Jazz. Joe Ingles mencetak 16 poin, 8 rebound, dan 7 assist, dan Rudy Gobert memasukkan 15 poin dan 15 rebound.

Detroit Pistons 115 vs Phoenix Suns 88

Blake Griffin mencetak 26 poin, 10 assist, dan 9 rebound, dan Andre Drummond menambahi 10 poin dan 10 rebound ketika Detroit Pistons memberikan kekalahan beruntun kesembilan untuk Phoenix Suns.

Point guard Pistons Reggie Jackson mencetak tujuh poin dan dua assist dalam 15 menit saat ia kembali dari cedera pergelangan kaki serius.

Alex Len mencetak 19 poin dan 12 rebound, Josh Jackson mengemas 15 poin dan 11 rebound, dan Troy Daniels mencetak 18 poin untuk Suns. Phoenix Suns kalah 19 kali dari 20 pertandingan dan kalah untuk ke-24 kalinya dari 26 pertandingan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : NBA.com & Antara/Reuters

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler